Kasi Pidum Kejari Denpasar Digeser
DENPASAR, NusaBali
Gerbong mutasi di Kejari Denpasar kembali bergerak. Kali ini Kasi Pidum, Bernard Eddy Kartono Purba yang menjabat sekitar dua tahun digantikan Nyoman Bela Putra Atmaja yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejari Buleleng.
Serah terima jabatan digelar di aula Kejari Denpasar dipimpin langsung oleh Kajari Denpasar, Yuliana Sagala pada Selasa (5/4). Dalam mutasi ini, Bernard akan menempati posisi baru sebagai Inspektorat Keuangan Jaksa Agung Muda Pengawasan. Dalam sambutannya, Yuliana menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bernard Eddy Kartono Purba yang senantiasa bekerja dengan penuh integritas, profesional dan dedikasi tinggi serta telah memberikan yang terbaik bagi institusi.
“Semoga semakin sukses dengan jabatan yang baru dan kiranya Tuhan membalas segala kebaikan Bapak terhadap instituasi selama ini,” ujar Kajari Denpasar.
Kepada Kasi Pidum yang baru, Bela Putra Atmaja, Yuliana mengucapkan selamat datang dan semoga bekerja sama dengan baik serta menunjukkan kinerjanya secara optimal, profesional, serta dengan integritas yang tinggi.
Ditemui usai sertijab, Bela Putra Atmaja mengaku tak asing dengan Kejari Denpasar. Pasalnya, dirinya sempat bertugas lama di Kejari Denpasar. Dia berharap bisa segera beradaptasi dan menjalankan tugasnya dengan baik. “Saya mohon dukungan semua pihak supaya bisa menjalankan tugas dengan baik di Kejari Denpasar. Fokus di awal akan mengoptimalisasikan Rumah Restorative Justice yang saat ini dibuat di Kejari Denpasar,” pungkas pejabat asal Buleleng ini. *rez
Komentar