nusabali

Pantai Kelan Prospek Jadi DTW

Pertamina DPPU Ngurah Rai Inisiasi Terbentuknya Pokdarwis Kelan

  • www.nusabali.com-pantai-kelan-prospek-jadi-dtw

MANGUPURA, NusaBali.com – Seiring dengan menggeliatnya pariwisata Pulau Dewata, Desa Adat Kelan, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, juga ikut bersemangat menyiapkan diri menyabut kehadiran para wisatawan.

Kesiapan ini ditunjukkan Desa Kelan dengan membentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis). Bahkan Pokdarwis Kelan yang kehadirannya diinisiasi oleh PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus DPPU Ngurah Rai tersebut ,telah memperoleh legalitas dari Dinas Pariwisata Kabupaten Badung. 

Guna semakin mempersiapkan Desa Kelan sebagai daya tarik wisata berbasis kearifan lokal yang unggul, PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus DPPU Ngurah Rai mengadakan pelatihan pengelolaan destinasi wisata.

Pada pelatihan yang digelar Minggu (17/4/2022) lalu. Dihadirkan Ketua Forum Desa Adat Kabupaten Badung I Putu Suada memaparkan pentingnya kelembagaan yang baik serta kiat-kiat manajemen pariwisata pantai.  

“Dalam pengembangan wisata kita harus tahu potensi lokal apa yang dimiliki untuk menjadi daya tarik utama wisata dan menjadi ciri khas yang berbeda dari tempat wisata yang lain,” kata  Putu Suada.

Hadir juga Kadek Darma Apriana. Owner Warung Pan Tantri yang populer dengan nama Unggit Desti ini memberikan sharing mengenai pengembangan bisnis berbasis lokal dan tips pengembangan bisnis di Pantai Kelan.

Unggit menyampaikan bahwa dalam pengembangan bisnis harus mengangkat kekayaan budaya lokal sebagai kebanggaan. “Meskipun Bali dikenal sebagai objek wisata yang ramai dikunjungi turis asing, tidak serta-merta kita harus mengangkat budaya luar. Justru kita harus mengembangkan budaya lokal agar dapat diterima oleh masyarakat luas, bahkan secara internasional,” kata Unggit. 

Ia pun mengatakan kekhawatirannya jika budaya lokal kjustru dikembangkan oleh orang lain, investor yang bukan masyarakat kita sendiri. “Untuk memperkuat keberlangsungannya, bisnis lokal juga harus saling support satu sama lain. Lokal support lokal,”pesan  Unggit.

Sementara itu Area Manager Comm Rel & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, Deden Mochammad Idhani menjelaskan program CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus di Kabupaten Badung ini sejalan dengan penerapan Environment, Social & Governance (ESG) dan Sustainability Development Goals (SDGs). 

Pertamina disebut Deden selalu berupaya seimbang dalam menjalankan bisnis perusahaan. Demi menjaga kesinambungan bisnis perusahaan, Pertamina juga berupaya mengembangkan program pemberdayaan terutama untuk masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan. 

“Kami berharap Pokdarwis Kelan yang terdiri dari pemuda-pemudi Desa Kelan ini melakukan gebrakan baru dalam mengelola Pantai Kelan. Harapannya agar Pokdarwis Kelan bisa lebih memperkenalkan wisata Desa Kelan dengan pesona sunset dan airport view-nya, serta dapat mengangkat kearifan lokal yang dimiliki agar semakin dikenal oleh masyarakat luas. Kekompakan Pokdarwis juga harus selalu dijaga agar menjadi semangat  pengembangan wisata Pantai Kelan,” tegas Deden.

Komentar