Lebaran, Kunjungan Wisatawan ke Nusa Penida Diprediksi Naik
SEMARAPURA, NusaBali
Kunjungan wisatawan baik nusantara dan mancanegara pada masa liburan Idul Fitri, Senin (2/5) – Selasa (3/5), ke Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, diprediksi akan naik.
Prediksi tersebut jadi atensi Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, dan jajarannya. "Saya melihat akan ada peningkatan kunjungan wisatawan saat liburan lebaran nanti. Sekarang saja saya amati aktivitas pariwisata sudah mulai menggeliat," ujar Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, Minggu (24/4).
Tidak hanya wisatawan domestik, menurut Bupati, wisatawan mancanegara sudah mulai ramai terlihat di beberapa destinasi wisata di Nusa Penida. Bahkan, wisatawan mulai ramai hingga di malam hari.
Saat libur lebaran nanti, Bupati Suwirta mengaku bersama aparat TNI dan Polri, siap untuk mengantisipasi membeludaknya wisatawan ke Nusa Penida. Antisipasi ini untuk memunculkan kenyamanan dan rasa aman bagi wisatawan.
Kepala Dinas Pariwisata Klungkung Anak Agung Gede Putra Wedana mengatakan belum dapat merinci secara detail berapa angka pasti peningkatan wisatawan ke Nusa Penida jelang libur panjang lebaran. ‘’Yang jelas, sudah mulai terjadi peningkatan. Kami sudah persiapan menjelang liburan Lebaran," ujar Agung Wedana.
Kapolres Klungkung AKBP I Made Dhanuardana, mengatakan situasi di Nusa Penida selama libur Lebaran harus diantisipasi. Karena dipastikan akan ada peningkatan kunjungan. *wan
Komentar