Menakik Arsa Wijaya Jumbo
Sejumlah seniman dari Asosiasi Seniman Singapadu menggelar Pameran Topeng Singapadu bertajuk 'Semita Wadana', 18 April - 2 Mei 2022, di Puri Anyar Art Space, Desa Singapadu, Kecamatan Sukawati, Gianyar.
Pameran ini tak hanya menyuguhkan 54 tapel (topeng), namun selama pameran menampilkan beberapa seniman menakik kayu topeng di depan ruang museum. Tak jarang muncul diskusi dadakan. Suasana areal pameran topeng ini pun jadi ‘hangat’. Seperti pada foto ini, salah seorang seniman topeng Singapadu, Kadek Martin menunjukkan hasil karya Topeng ArsaWijaya, Selasa (26/4) siang. Karya topeng jumbo ini diapresiasi para pengunjung pameran, antara lain penari topeng asal Banjar/Lingkungan Pasdalem, Kelurahan/Kecamatan Gianyar, Kadek Agus Astawa alias Dek Dog. Mereka pun terlibat diskusi ‘liar’, mulai soal kayu, teknik berkarya, wujud tapel, nilai rasa, filosofi, dan lain-lain. ‘’Saya tak punya target apa-apa dengan topeng ini. Saya hanya ingin buat topeng dari kayu Pule ini. Itu saja. Entah jadi apa nanti,’’ ujar sarjana Sendratasik di Universitas Mahadewa Denpasar ini. *lsa
1
Komentar