nusabali

Capaian Proyek Fisik di Klungkung Rendah

  • www.nusabali.com-capaian-proyek-fisik-di-klungkung-rendah

SEMARAPURA, NusaBali
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyebut memasuki Mei 2022, capaian kegiatan fisik di Klungkung rendah.

Dari 46 paket tender proyek, hanya 14 unit baru selesai tender dan review proyek baru 8 unit.  Bupati Suwirta mengatakan itu, saat memimpin apel yang dihadiri seluruh kepala OPD di halaman belakang Kantor Bupati Klungkung, Senin, (9/5) pagi. Kata Bupati, khusus kegiatan dari DAK (dana alokasi khusus), tidak ada terealisasi sama sekali. Berbeda dengan tahun 2021, kerja proyek dana DAK di Kabupaten Klungkung paling cepat di Bali. Menurut Bupati Suwirta hal ini karena para pejabatnya terlalu lama menerjemahkan dan mendiskusikan sebuah aturan sehingga lambat merealisasikan anggaran.

Terkait inovasi program pelayanan publik juga terjadi kemandegan. Dari 17 program inovasi, tercatat baru 11 program yang lulus administrasi. "Mudah - mudahan bisa masuk top 15," kata Bupati Suwirta.

Oleh karena itu, Bupati mendorong semua OPD dan jajaran untuk lebih inovatif. Inovasi akan lahir jika OPD mampu memetakan potensi dan masalah. Pihaknya juga instruksikan program e-rekam medik di rumah sakit supaya lebih dioptimalkan.

Bupati Suwirta juga mengevaluasi sejumlah kegiatan selama libur Lebaran 2022, dan mendorong percepatan program pembangunan tahun 2022. Di bidang pariwisata, kunjungan wisatawan selama libur Lebaran 2022 ke Nusa Penida,  meningkat signifikan. Perkembangan ini perlu dicermati, termasuk asal wisatawan dan pola pergerakan menuju destinasi.*wan

Komentar