Bupati Tamba Minta Perawat Tingkatkan Profesionalisme
NEGARA, NusaBali
Bupati Jembrana I Nengah Tamba meminta perawat sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan senantiasa meningkatkan profesionalisme.
Dalam menghadapi situasi apa pun, para perawat atau pun para tenaga kesehatan diminta bisa memberi pelayanan yang terbaik. Hal tersebut disampaikan Bupati Tamba saat membuka acara Musyawarah Daerah (Musda) X Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Jembrana, di Gedung Kesenian Ir Soekarno, Jembrana, Selasa (24/5). Dalam Musda ini, mengambil tema 'Karuna Mudita Citta' yang memiliki arti Hati Yang Penuh Kasih dan Bahagia.
Menurut Bupati Tamba, PPNI memiliki peran yang vital dalam bidang kesehatan di setiap daerah. Bupati Tamba menyampaikan Pemkab Jembrana mempunyai visi Mewujudkan Masyarakat Jembrana Bahagia dan mencanangkan tahun 2026 sebagai tahun keemasan Jembrana. Untuk mewujudkan cita-cita mulai itu, kesehatan merupakan salah satu faktor yang sangat penting.
"Oleh karena itu, untuk bisa meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Jembrana yang seoptimal mungkin, dibutuhkan kualitas pelayanan kesehatan yang prima. Khususnya peningkatan kualitas pelayanan dari perawat itu sendiri sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan," ucap Bupati Tamba.
Bupati Tamba juga berpesan kepada para perawat ataupun para tenaga kesehatan se-Jembrana agar senantiasa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Bagaimana meningkatkan profesionalisme dangan melayani sepenuh hati. "Bapak-ibu harus lebih sabar, lebih ramah. Selalu tersenyum dalam kondisi apapun. Bekerja dengan penuh kasih dan sayang sesuai dengan tema. Sehingga masyarakat akan merasa puas dan kita semua berbahagia," ujarnya.
Terkait dengan pelaksanaan Musda DPD PPNI Kabupaten Jembrana, Bupati Tamba pun berharap dalam prosesi pemilihan Ketua DPD PPNI Jembrana ini, dilakukan dengan cara musyawarah mufakat tanpa melalui voting. Sesuai dengan singkatan Musda itu sendiri. Dari Musda ini pun diharapkan mampu memilih pemimpin terbaik, berlangsung harmonis dan tanpa perpecahan.
"Semoga dalam Muda ini akan melahirkan Pemimpin PPNI Jembrana yang berintegritas dan berdedikasi tinggi. Yang nantinya akan mampu memimpin dan menghantarkan para perawat Jembrana untuk menjadi lebih baik dan mampu bersinergi dengan tenaga-tenaga kesehatan lainnya di era digitalisasi ini," ucap Bupati asal Desa Kaliakah, Kecamatan Negara ini.
Dalam acara Musda DPD PPNI Kabupaten Jembrana itu, turut hadir Kadis Kesehatan Jembrana dr I Made Dwipayana, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Provinsi Bali I Gusti Ngurah Ketut Sukadarma. Begitu juga hadir jajaran Pengurus Daerah (DPD) PPNI Jembrana, perwakilan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) se-Bali, perwakilan DPD PPNI se-Bali, Direktur Rumah Sakit Umum Negara dan Direktur maupun perwakilan sejumlah Rumah Sakit Swasta di Jembrana. *ode
Komentar