Pameran Bambu FTP Unwar Songsong Kompetisi Bambu Internasional
DENPASAR, NusaBali.com – Serangkaian dengan Kompetisi Bambu Internasional bulan Agustus mendatang di China, Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik dan Perencanaan Universitas Warmadewa (Prodi Arsitektur FTP Unwar) menggelar pameran desain bangunan bambu internasional, International Bamboo Exhibition of Indonesia Division (IBEX-ID).
Pameran di Gedung Dharma Negara Alaya Denpasar berlangsung dalam dua sesi, yakni 23-25 Mei 2022 dan 27-28 Mei 2022.
Pameran merupakan bagian dari The 5th Guangdong-Hong Kong-Macao Greater Bay Area, Association of Southeast Asian Nations International Colleges Contruction Competition yang tahun ini mengambil tema Half Pavilion.
“Prodi Arsitektur FTP Unwar bertindak sebagai Event Organizer sekaligus tuan rumah untuk divisi Indonesia,” kata Ketua Prodi Arsitektur FTP Unwar, I Nyoman Gede Maha Putra ST MSc PhD, Rabu (25/5/2022).
Guangdong-Hong Kong-Macao Greater Bay Area, Association of Southeast Asian Nations International Colleges Contruction Competition merupakan kegiatan kompetisi dengan skala terbesar di China yang telah diadakan sejak tahun 1998. Kompetisi ini dirancang untuk melatih kemampuan mahasiswa arsitektur dan mendorong mereka untuk membangun fasilitas dalam kehidupan nyata dengan dimensi bahan asli.
Pameran bambu yang digelar Unwar sendiri sudah kelimakalinya digelar. “Melalui kompetisi ini mereka akan didorong meningkatkan pengalaman praktis konstruksi bambu skala 1:1. Karya pemenang dari kompetisi akan dibangun dalam skala 1:1 di Guangzhou Nansha Bird Park pada 15 September 2022 sampai dengan 10 Desember 2022,” terang Gede Maha Putra.
Pameran bambu di DNA ini juga ditandai dengan launching platform kompetisi internasional bambu Agustus mendatang. “Ajang ini bekerjasama dengan enam negara ASEAN, masing-masing juara nantinya akan dinilai di China,” ujar Tjokorda Gede Dalem Suparsa ST MArs IAI, pengajar jurusan Arsitektur Universitas Warmadewa.
1
Komentar