Jalan Sambangan Rusak Parah
Perbaikan Dijadwalkan Bulan Juni Ini
SINGARAJA, NusaBali
Ruas jalan di sepanjang Jalan Srikandi, hingga pertigaan Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Buleleng, rusak parah dengan banyaknya lubang. Kondisi itu pun, banyak dikeluhkan masyarakat.
Terlebih jalan itu berada di tengah kota dengan mobilitas yang cukup padat. Pengendara yang melintas pun harus ekstra hati-hati.
Kerusakan terparah ada di ruas jalan dekat gapura masuk ke Desa Sambangan, sepanjang sekitar 20 meter. Bahkan, di salah satu titik kerusakan tidak hanya terjadi di pinggir jalan, melainkan tepat di tengah. Jalan tersebut berlubang cukup dalam, sehingga, mengharuskan pengendara mengambil haluan lebih ke pinggir untuk mencari jalan yang masih utuh.
Kondisi jalan itu cukup membahayakan mengingat jalan tersebut cukup padat. Bahkan jalanan itu biasa dilewati para siswa sekolah SMK Negeri 2 Singaraja, SMA Negeri 2 Singaraja, SMP Negeri 4 Singaraja, dan SMK Negeri 1 Sukasada. Selain itu, jalanan itu berada di tengah kawasan pemukiman padat penduduk. Sehingga pada pagi di jam kantor, hingga sore banyak kendaraan melintas.
Salah seorang warga Desa Sambangan, Edi Nuryanto mengeluhkan kondisi jalan berlubang. Terlebih, dia sering menggunakan akes jalan tersebut untuk berangkat atau pulang bekerja. "Terganggu, perjalanan jadi tidak aman. Kerusakan sudah cukup parah. Banyak berlubang dan harus ekstra hati-hati," kata Edi, Kamis (9/7).
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Buleleng I Putu Adiptha Eka Putra mengatakan, saat ini proses perbaikan jalan tersebut masih dalam evaluasi pemenang tender di Bagian Barang dan Jasa. Adiptha menyebut, nantinya setelah evaluasi dilakukan, pemenang tender akan melakukan penandatangan kontrak, dan akan langsung dilakukan pengerjaan.
"Pertengahan Juni, mudah-mudahan bisa segera. Nanti pengerjaannya pas libur sekolah, biar lebih sepi kondisi jalannya biar tidak krodit. Dipilih waktunya biar lebih sepi tidak ada macet," katanya.
Perbaikan ruas Jalan Srikandi hingga pertigaan Desa Sambangan sudah direncanakan oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng, pada tahun 2022 dengan Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp 5,1 miliar. Nantinya, dilakukan pelebaran jalan serta dilakukan pembetonan di pinggir trotoar untuk memperkuat jalan. Selain itu, saluran air juga akan diperbaiki. Perbaikan jalan tersebut dicanangkan selesai selama empat bulan. *mz
1
Komentar