nusabali

Kalangan Hotel Apresiasi Penyelenggaraan BBTF

Bertemu dengan Buyer

  • www.nusabali.com-kalangan-hotel-apresiasi-penyelenggaraan-bbtf

DENPASAR,NusaBali
Bali and Beyond Travel Fair (BBTF) ke-8 di Bali International Convention Center (BICC), Nusa Dua, 15-17 Juni mendapat apresiasi kalangan pelaku pariwisata Bali khususnya kalangan hotel dan villa.

Mereka optimis  pelaksanaan BBTF  berdampak positif  bagi industri pariwisata Bali. “Ini moment yang bagus,” ujar Penasehat Bali Villa Association (BVA) Bali  yang juga Sekretaris PHRI Badung I Gede Sukarta, Minggu (19/6).

Dia menyatakan terimakasih kepada Asita Bali  sebagai penyelenggara, sehingga memberi peluang, industri khususnya hotel dan villa bisa bertemu dengan buyer.

“Jadi kita bisa bertemu dengan buyer dari luar negeri, diantaranya dari Australia, India dan yang lain,” ujar Sukarta.

Menurutnya moment tersebut tepat untuk mempromosikan pariwisata Bali ke pasar internasional maupun domestik. Kata  Gede Sukarta, suasana pariwisata Bali kembali terasa bergairah.

Dia optimistis, Agustus depan kondisi semakin membaik,  khususnya tingkat hunian hotel dan villa. “Sekarang sudah  booking on hand, sekitar 50 persen,” sebut Gede Sukarta.

Terpisah, I Nyoman Astama, Penasehat Association of  Hospitality Leaders Indonesia (AHLI ) I Nyoman Astama juga mengapresiasi pelaksanaan BBTF ke -8.

“Ini sebagai sinyal, bahwa Bali ini tetap optimistis dan pariwisata terus berkembang,” ujar pria yang juga Konsul Kehormatan Ukraina.

Diharapkan BBTF   rutin berlangsung dan bisa semakin banyak mengundang buyer dari luar negeri. “Kalau dari Indonesia (buyer) tentunya banyak,” ujar Astama.

Kata Astama, pasar domestik merupakan basis atau pasar utama, namun di pihak lain Bali juga membutuhkan semakin banyak pasar manca negara. Karena  Bali memang membutuhkan atau Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) yang  lebih banyak.

“Ibarat makan, pasar domestik merupakan nasi, sedang  sayur dan lauknya pasar luar negeri, yang memberi nilai tambah,” ujar dia.

BBTF -8 tahun 2022 diikuti 273 buyer  dari 30 negara.  Ketua DPD Asita Bali sekaligus Ketua Panitia BBTF Putu Winastra menyatakan kehadiran buyer menunjukkan antusias mempromosikan dan memasarkan produk industri pariwisata Bali tinggi. Dia mencontohkan ada buyer dari Nigeria, dari Afrika Selatan yang siap memasarkan luxury destination.  *K17

Komentar