nusabali

SMAN Bali Mandara Terima 52 Pelamar

Hari I Penerimaan Peserta Didik Baru

  • www.nusabali.com-sman-bali-mandara-terima-52-pelamar

Saya masih plt yang belum tahu berapa lama akan ditugaskan. Kalau sudah definitif baru bisa saya bicara lebih. (Plt Kepala SMAN Bali Mandara I Wayan Suarsini).

SINGARAJA, NusaBali

52 calon siswa melamar di SMAN Bali Mandara, Buleleng, pada hari pertama Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), Rabu (22/6). Panitia PPDB SMAN Bali Mandara masih akan membuka pendaftaran calon siswa baru hingga Sabtu (25/6) mendatang.

Dari 52 pelamar di hari pertama itu, 30 orang diantaranya melamar dengan jalur zonasi, jalur nilai rapor 15 orang, jalur afirmasi 6 orang dan jalur perpindahan orang tua/wali 1 orang. Sedangkan jalur sertifikat prestasi masih kosong.

Sekolah yang sedang dalam peralihan dari sistem berasrama ke sekolah reguler memiliki kuota peserta didik baru sebanyak 180 orang. Jumlah itu akan dibagi menjadi 5 rombongan belajar (rombel) masing-masing terisi 32 orang siswa. PPDB yang dilaksanakan melalui lima jalur akan menerima siswa 50 persen dari jalur zonasi, 20 persen dari jalur sertifikat prestasi, 15 persen dari jalur  afirmasi, 10 persen dari jalur nilai rapor dan 5 persen dari jalur perpindahan tugas orangtua/wali.

Plt Kepala SMAN Bali Mandara I Wayan Suarsini, dihubungi via telepon kemarin, mengatakan proses PPDB tahun ajaran 2022-2023 di SMAN Bali Mandara sama seperti sekolah SMA/SMK negeri reguler pada umumnya. Dia sebagai Plt mengaku belum dapat berbicara banyak dan masih menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Terutama terkait skema manajemen sekolah kedepannya yang masih menerapkan dua sistem. Dia juga akan banyak berkoordinasi dengan guru dan pegawai yang sudah ada di SMAN Bali Mandara, untuk proses pengelolaan sekolah selanjutnya. Seperti pengadaan kantin sekolah yang menyiapkan berbagai dagangan seperti sekolah reguler lainnya.

Suarsini yang juga masih menjabat Kepala SMAN 1 Kubutambahan ini, mengaku belum menentukan berapa besaran uang gedung yang akan dikenakan kepada masing-masing siswa. Menurutnya akan lebih baik dibicarakan dalam rapat orangtua siswa setelah siswa mendaftar ulang.

“Saya masih plt yang belum tahu berapa lama akan ditugaskan. Kalau sudah definitif baru bisa saya bicara lebih. Sekarang masih pelajari dulu sistem lama bagaimana dan sistem baru bagaimana,” imbuh Suarsina.

Sementara itu, setelah proses pendaftaran awal PPDB berakhir pada Sabtu (25/6) mendatang, Panitia PPDB sekolah ini akan memverifikasi kelengkapan administrasi dan ketentuan lainnya dari Minggu (26/6) hingga Sabtu (2/7) mendatang. Selanjutnya sekolah akan mengumumkan calon siswa yang dinyatakan lolos pada Senin (4/7) mendatang. Calon siswa pun diberikan waktu untuk melakukan pendaftaran ulang pada Selasa (5/7) hingga Kamis (7/7) mendatang. *k23

Komentar