Ade Pranita Tembus Final Djarum Sirnas
Pebulutangkis masa depan Bali, Ni Made Pranita Sulistya Devi atau akrab disapa Ade pilih hengkang dari klub lamanya di Batur, Kintamani, Bangli.
Keluar Bali Gabung Exsit Jakarta
DENPASAR, NusaBali
Anak kandung Wayan Winurjaya itu bergabung klub Bulutangkis Exist Jakarta. Dengan klub barunya itu, Ade Pranita menembus final Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li-Ning Kalimantan Timur Open 2017. "Saya gabung klub Exsit sejak Februari lalu," tutur Ade Pranita, Jumat (31/3). Kenapa pindah ke Jakarta, dia ingin menambah pengalaman baru, dan ingin merasakan bagaimana rasanya merantau.
“Saya memutuskan pindah ke Exist karena ingin mendapatkan pengalaman baru dan juga ingin sekali merasakan yang namanya merantau," tutur Ade Pranita. Apalagi dia kini usianya sudah menginjak 19 tahun. Juga sudah lulus dari SMAN 1 Denpasar.
“Saya baru pindah sekarang karena sebelumnya masih sekolah, dan sekarang sudah lulus, jadi tidak punya ikatan," terang Ade. Juara tunggal taruna putri Djarum Sirnas NTB Open 2015 inipun mengakui, jika ada cukup banyak perbedaan yang ia rasakan saat ini dan ketika ia masih bermukim di salah satu klub di Bali.
"Suasananya cukup beda sekali dulu dan sekarang. Kalau dulu masih di klub kecil, jadi setiap pertandingan pun gak terlalu beban. Beda dengan sekarang, saya mempunyai tugas dan tanggung jawab baru di klub besar," ungkap Ade.
Dengan klub barunya itu, Ade Pranita langsung turun di Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li-Ning Kalimantan Timur Open 2017. Bahkan Ade Pranita langsung melaju ke final pada katagori dewasa tunggal putri. Dalam semifinal menang straight atas Marsa Indah Klub Sarwendah 21-10 dan 21-12. Di final Ade Pranita akan berhadapan dengan Jessika Shamrock asal Medan, Sabtu (1/4). Jessika ke final setelah menang straight atas pebulutangkis Hera Mutiara Bandung 21-14 dan 21-15
Road to final Ade Pranita diwarnai dengan mengalahkan pebulutangkis Optik Nusa Group Lamongan, Rizqi Amalia Ardiansyah 21-8 dan 21-8 di semifinal. Di perempat final, Ade menang atas unggulan 2 Feby Angguni Pertamina Fastron 21 -10 dan 22 -20. *dek
1
Komentar