nusabali

Material Bongkaran di Rutan Tutupi Trotoar

  • www.nusabali.com-material-bongkaran-di-rutan-tutupi-trotoar

Ya, kami sedang mencari tempat untuk membuang material bongkaran ini. (Kepala Rutan Kelas II B Gianyar M Bahrun).

GIANYAR, NusaBali

Material bekas bongkaran bangunan menutupi trotoar sebagai akses pejalan kaki di sebelah timur Rutan (Rumah Tahanan) Kelas II Gianyar. Kondisi material bongkaran dari Rutan itu ini sudah terjadi menahun dan belum mendapat penanganan.

Salah satu warga yang sering belanja di areal parkir tersebut mengatakan kondisi tersebut sudah terjadi lebih dari setahun. Namun, tak ada pihak yang hirau unuk mengembalikan fungsi lokasi itu untuk trotoar.  "Sudah sejak lama begini. Trotoarnya tertutup, jadinya pejalan kaki lewat di jalan sambil waspada jika ada kendaraan lalu lalang," jelas warga ini. Di samping itu, di areal tersebut juga terdapat bak penampung sampah, sehingga menambah kesan kumuh.

Kepala Rutan Kelas II B Gianyar M Bahrun saat dikonfirmasi, mengakui kalau material bongkaran material itu milik Rutan. Bongkaran itu dibuang lewat tembok sisi timur yang dibuka untuk akses samping guna kegiatan cuci kendaraan roda dua dan empat. "Ya, kami sedang mencari tempat untuk membuang material bongkaran ini," jelas M Bahrun.

Dikatakan lagi, bila ada warga yang membutuhkan sisa-sisa bongkaran, bisa mengambilnya. "Kalau ada warga yang membutuhkan, kami akan memberikan," jelasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala DLH Gianyar Ni Made Mirnawati menjelaskan DLH tidak memiliki kewajiban untuk mengangkut bongkaran bekas bangunan atau sejenis. "Kalau buang sampah, kan sudah ada box sampah disana yang tiap hari diangkut," jelasnya. Made Mirnawati menjelaskan akan mendatangi pemilik bongkaran bangunan tersebut agar dievakuasi. *nvi

Komentar