Akan Pindah Lokasi, Tiara Dewata Tinggalkan Banyak Kenangan
Gelar Diskon Besar-besaran Menjelang Pindah Awal Agustus Mendatang
DENPASAR, NusaBali.com – Selama 35 tahun berdiri, Pasar Swalayan Tiara Dewata akan menutup usahanya yang berlokasi di Jalan Mayjen Sutoyo nomor 55, Dauh Puri, Denpasar Barat. Netizen, khususnya ibu-ibu pun merasa sedih dengan kabar ini.
Namun sejatinya pasar swalayan, supermarket dan departement store yang menjadi salah satu ikon Kota Denpasar ini tidak gulung tikar, sebagaimana beberapa retail lain di Bali. Karena Tiara Dewata memilih pindah ke lokasi lain menyusul habisnya masa sewa lahan milik pemerintah pada akhir tahun ini.
“Akan ada tempat baru yaitu Tiara Dewata Tukad Yeh Aya berlokasi di Jalan Tukad Yeh Aya nomor 100Z (Freshindo Yeh Aya ) dan Tiara Dewata Sanglah di Jalan Diponegoro nomor 183 (Freshindo Sanglah),” kata Novie Setyo Utomo, selaku Manager Operasional Tiara Dewata, saat dikonfirmasi NusaBali.com, Jumat (15/7/2022) sore.
Pihaknya mengungkapkan perpindahan ini bukanlah sesuatu hal yang luar biasa, mengingat situasi market dan daya beli masyarakat yang belum pulih total pasca dihantam pandemi Covid-19, maka pihak manajemen Tiara Dewata melakukan efisiensi.
“Dari segi bisnis kami melakukan penghematan, selain juga kontrak di lokasi ini sudah habis, sebab aset tanah dan gedung ini milik pemerintah,” tambahnya.
Dengan perpindahan yang direncanakan mulai awal bulan depan, Tiara Dewata melakukan diskon besar-besaran sampai 70 persen untuk Department Store dan 30 persen untuk barang keperluan supermarket.
“Promo diskon mulai tanggal 14 - 20 Juli, ini sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat dan konsumen setia yang telah menemani kami,” tutur pria yang bekerja di Tiara Dewata dari tahun 1990 tersebut.
Ia pun menegaskan bahwa Tiara Dewata bukan tutup tapi pindah. Selain itu namanya akan tetap sesuai dengan brand-nya yang sudah sangat mengakar di hati konsumen.
Dari pantauan NusaBali.com hadirnya diskon membuat masyarakat memadati area supermarket legendaris yang telah beroperasi sejak tahun 1986 tersebut. Berbagai kebutuhan pokok dan rumah tangga tersedia dan menjadi rebutan konsumen untuk membelinya. Antrean panjang tampak mengular di area pembayaran kasir supermarket.
“Ini bertujuan untuk menginformasikan ke konsumen, agar konsumen juga paham bahwa kami akan segera pindah. Sehingga kami sampaikan melalui program diskon," ujar Novie Setyo.
Salah satu konsumen Made Ardi (45) mengaku senang dengan kehadiran promo besar dari Tiara Dewata. Tetapi menurutnya ada sedikit kesedihan karena akan meninggalkan lokasi yang sangat spesial di hatinya.
“Terlalu banyak kenangan tempat ini, dari saya kecil hingga kini telah berkeluarga, Tiara selalu menemani dan tujuan utama keluarga saya untuk berbelanja, sudah termindset di pikiran kalau belanja apapun pasti ke sini, tempat belanja paling lengkap untuk semua kebutuhan,” ujar Ardi yang sore ini terlihat berbelanja ditemani istri dan si buah hatinya.
Tiara Dewata dipujinya sebagai tempat sempurna untuk memenuhi kebutuhan belanja bagi warga Denpasar dan sekitarnya, selain supermarket yang lengkap, tersedia foodcourt dengan aneka pilihan kuliner serta adanya area bermain bagi anak-anak menjadikan tempat ini selalu ramai dan dipenuhi pengunjung setiap harinya.
Bagi warga luar Bali, Tiara Dewata bahkan dijadikan patokan untuk menyebutkan sebuah lokasi lain. “Dulu kalau menentukan lokasi, saya selalu berpatokan pada Tiara Dewata. Karena Tiara Dewata sangat dikenal semua orang,” kata H Basuki, warga Surabaya yang secara rutin mengunjungi Denpasar sejak tahun 1990an ini.
Kini tempat legendaris itu akan segera berakhir, Tiara Dewata selalu ada di hati masyarakat Bali, akan tetap beroperasi, namun berpindah lokasi.*aps
Komentar