nusabali

Polsek Densel Monitoring Ternak Sapi Warga

  • www.nusabali.com-polsek-densel-monitoring-ternak-sapi-warga

DENPASAR, NusaBali
Menindaklanjuti arahan Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas terkait penanganan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Polsek Denpasar Selatan melalui jajaran Bhabinkamtibmas melakukan monitoring terhadap hewan ternak warga.

Bhabinkamtibmas di setiap desa hadir ke tengah masyarakat untuk memberikan sosialisasi.  Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Sanur Kaja Aiptu Made Sucantra melaksanakan  sambang sekaligus pengecekan ternak sapi warga di kandang sapi di Jalan Padang Galak, perbatasan dengan Denpasar Timur, Selasa (19/7) siang. Dalam kegiatan sambang tersebut Aiptu Sucantra bertemu dengan pemilik ternak sapi, Nyoman Sudriman.

"Mengantisipasi meluasnya PMK, Bapak Kapolresta mengarahkan seluruh jajaran untuk bersama-sama dengan pemerintah dah masyarakat untuk mengambil tindakan. Kami di tingkat Polsek, melalui Bhabinkamtibmas melakukan monitoring. Mengecek apakah hewan ternak warga sudah divaksin atau belum," ungkap Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Made Teja Dwi Permana, Rabu (20/7).

Kapolsek mengatakan, sampai saat ini belum da tanda-tanda menurunnya ancaman PMK. Pasar hewan masih ditutup. Untuk menanggulangi persoalan ini membutuhkan kerja sama semua lapisan masyarakat.

Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Made Teja Dwi Permana, S.H, S.I.K. saat ditemui mengungkapkan bahwa menindaklanjuti arahan kapolresta denpasar, Polsek Denpasar selatan melalui bhabinkamtibmas tetap melakukan monitoring ke peternak sapi guna  mencegah penyebarluasan penyakit PMK di wilayah denpasar selatan.

"Selain dengan cara sambang dan monitoring oleh Bhabinkamtibmas, peran aktif peternak sangat diharapkan agar dapat mendeteksi secara dini gejala ternak yang terserang virus guna mencegah penyebarluasan PMK," tandasnya. *pol

Komentar