nusabali

Gateball Perebutkan 11 Medali Emas Porprov Bali XV

  • www.nusabali.com-gateball-perebutkan-11-medali-emas-porprov-bali-xv

DENPASAR,NusaBali.com - Cabang olahraga (cabor) Gateball di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XV/2022 mendatang akan mempertandingkan sebelas nomor dengan memperebutkan sebelas medali emas.

Kesebelas nomor tersebut yaitu Beregu Campuran, Beregu Pria, Beregu Wanita, Triple Campuran, Triple Pria, Triple Wanita, Ganda Campuran, Ganda Pria, Ganda Wanita, serta Tunggal Pria dan Tunggal Wanita.

Ketua Umum Pengprov Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Provinsi Bali I Gusti Ngurah Adnyana menjelaskan kesebelas nomor tersebut dipertandingkan merujuk pada peraturan Pengurus Besar (PB) Pergatsi yang dikeluarkan pasca rapat kerja nasional tahun 2021 lalu.

"Kami di daerah pada intinya tetap mengamankan apapun yang menjadi kebijakan PB Pergatsi," jelas Adnyana, Rabu (3/8/2022) siang.

Sementara Ketua Panitia Pertandingan cabor Gateball pada Porprov XV, Agus Dei Segu menambahkan kesebelas nomor pertandingan itu telah sesuai dengan nomor yang akan dipertandingkan saat Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh - Sumatera Utara tahun 2024 mendatang.

Sebab dalam Porprov nanti akan menjadi ajang seleksi atlet Gateball Bali yang akan diterjunkan dalam Kejurnas pada Desember mendatang, sebagai ajang persiapan menuju PON.

"Karena muara utama dalam pembinaan atlet di daerah adalah dapat memunculkan atlet potensial untuk berprestasi di tingkat nasional," tutur Agus Dei Segu yang juga Waketum Pergatsi Bali ini.

Gateball sendiri pada Porprov nanti akan digelar mulai tanggal 21-25 November dan dipertandingkan di Lapangan Istana Taman Jepun, Denpasar.*aps

Komentar