nusabali

Bupati Giri Prasta Ajak Sekaa Teruna Bersatu

  • www.nusabali.com-bupati-giri-prasta-ajak-sekaa-teruna-bersatu

MANGUPURA, NusaBali
Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta mengajak seluruh elemen masyarakat terutama sekaa teruna untuk bersatu.

Menurut Bupati Giri Prasta dengan bersatu maka setengah perjuangan sudah berhasil, sebaliknya kalau tidak bersatu setengah perjuangan telah gagal.

Demikian disampaikan Bupati Giri Prasta saat menghadiri HUT Ke-36 Sekaa Teruna Eka Canthi Pertiwi di GOR Giri Canthi Pertiwi, Banjar Kesambi, Desa Adat Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kamis (18/8). Acara turut dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Badung Wayan Sandra, AA Ngurah Ketut Agus Nadi Putra, Camat Kuta Utara I Putu Eka Parmana, Bendesa Adat Kerobokan Anak Agung Putu Sutarja, dan tokoh masyarakat lainnya.

Bupati Giri Prasta memberikan apresiasi serta dukungan terhadap segala kegiatan sekaa teruna, termasuk Sekaa Teruna Eka Canthi Pertiwi. Bupati juga mengajak agar sekaa teruna bersatu, karena dengan bersatu maka setengah perjuangan sudah berhasil, sebaliknya kalau tidak bersatu setengah perjuangan telah gagal. “Jika selalu bersatu, saya selalu siap memfasilitasi kebutuhan sekaa teruna, di mana sekaa teruna ini adalah agen perubahan yang paling baik untuk masa depan Kabupaten Badung dan masa depan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujarnya.

Bupati asal Desa Pelaga, Kecamatan Petang ini mengatakan, sekarang ini WiFi sudah masuk ke banjar-banjar. “Banjar adalah tempat dan wadah anak-anak generasi milenial membuat sebuah akselerasi, bagaimana menjadikan yang tidak ada menjadi ada,” ujarnya.

Bupati Giri Prasta juga mengajak agar sekaa teruna tidak terjerumus ke hal-hal yang bersifat negatif. “Jauhi narkoba, pergaulan bebas, mabuk-mabukan, karena dapat mengganggu ketertiban umum,” ajaknya. *asa

Komentar