nusabali

Siap Menangkan Kompetisi, New Xpander Cross Unggulkan Fitur AYC

  • www.nusabali.com-siap-menangkan-kompetisi-new-xpander-cross-unggulkan-fitur-ayc

DENPASAR, NusaBali.com – Setelah lima tahun diluncurkan pertamakali, populasi Mitsubishi Xpander di Indonesia sudah menembus angka 250.000 unit. Tak mau kendor di pasar MPV 7 seaters ini, New Xpander Cross sudah diproduksi untuk memperkuat pasar.

New Xpander Cross sendiri adalah pengembangan dari Xpander Cross yang sudah mengaspal pada 2019 lalu. Rapor Xpander Cross dengan fitur lebih di atas, mendapat respons positif pasar. “Perbandingan sales antara Xpander dan Xpander Cross 55:45,” ungkap Amiruddin, General Manager of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Jumat (23/9/2022).

Market share Xpander secara keseluruhan di pasar MVP juga cukup apik karena pencapaian menembus angka 35 persen di segmen roda empat yang paling banyak digemari di Indonesia tersebut.

“Dengan menambahkan dan memperbarui produk, Kami siap memenangkan kompetisi, karena kami punya keyakinan terhadap produk yang diperkenalkan ini adalah roduk terbaik dan memiliki after sales market baik, sehingga bisa memenangkan kompetisi,” tegas Amiruddin. 

Untuk pasar Bali yang rata-rata tiap bulan 256 unit all merk MPV, pencapaian Xpander di Bali juga terasa tinggi. “Dari rata-rata penjualan MPV sebesar 256 unit per bulan,  market share Xpander 35 persen,” ungkap Advan Adrianda, Head of East Jawa, Bali, Lombok Sales Region 4 PT MMKSI.

Selain pembaruan eksterior dan interior, New Xpander Cross memiliki daya tarik dengan dibenamkannya fitur keselamatan AYC (Active Yaw Control), yang meningkatkan performa menikung dengan menyesuaikan gaya pengereman pada roda depan untuk mengoptimalkan kestabilan kendaraan ketika bermanuver secara cepat atau dijalan yang licin. 

Saat menikung di permukaan jalan yang licin, AYC akan mengerem roda depan di bagian dalam tikungan, meminimalkan understeer dan memungkinkan kendaraan mengikuti garis yang lebih dekat dengan yang diinginkan pengemudi. 

“Bekerja sama dengan Anti-lock Braking System (ABS) dan Active Stability Control (ASC), sistem ini mendukung keselamatan, keamanan, dan kenyamanan berkendara di berbagai cuaca dan kondisi jalan,” terang Amiruddin.

Penampakan New Xpander Cross itu pun sudah dibuka selubungnya dalam launching yang digelar di Trans Studio Mall Bali, Denpasar, pada Jumat (23/9/2022) sore. Launching ini menindaklanjuti kemunculan perdana New Xpander Cross di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 11 Agustus 2022 di Jakarta.

Selisih harga New Xpander Cross dengan Xpander MPV untuk wilayah Bali  di kisaran Rp 9 jutaan. New Xpander Cross Premium Package CVT Rp 348.400.000, sedangkan untuk tipe New Xpander Cross MT Rp 322.600.000. Khusus warna Quartz White Pearl konsumen menambah lagi Rp 1,5 juta.

Khusus di ajang Mitsubishi Motors Auto Show yang diselenggarakan pada 22 - 25 September 2022 di Trans Studio Mall Bali, ada penawaran menarik yang diberikan.

“Ada program Extended Smart Package berupa gratis biaya jasa dan servis dari 50.000 kilometer masih ditambah 20.000 kilometer,” kata Fenty Zara, Branch Manager Bumen Redja Abadi Cabang Gatot Subroto Denpasar.

Gratis jasa dan servis 50.000 kilometer sendiri berlaku untuk masa 4 tahun, sedangkan tambahan 20.000 kilometer berlaku 1 tahun. “Jadi selama lima tahun tinggal pakai saja,” tambah Fenty.



Komentar