Cegah Abrasi, 41 Pujer Ditanam di Pantai Kelating
TABANAN, NusaBali
Polsek Kerambitan melaksanakan bhakti sosial di Pantai Kelating, Desa Kelating, Kecamatan Kerambitan, Minggu (25/9).
Bhakti sosial ini pun juga dibarengi dengan penanaman 41 pujer di lokasi pantai. Bhakti sosial yang dilaksanakan ini menggandeng sejumlah instansi, mulai dari Bhayangkari ranting Kecamatan Kediri, Paguyuban, Camat, hingga Bendesa Adat Kelating.
Kapolsek Kerambitan, AKP Ni Komang Sri Subakti mengatakan, bhakti sosial yang dilaksanakan ini sebagai wujud kepedulian anggota terhadap lingkungan. Apalagi sekarang masalah sampah ataupun abrasi di pinggir pantai menjadi atensi pemerintah sehingga dilakukan penanaman pohon pujer. “Pohon pujer yang kami pilih juga berkaitan dengan upacara. Karena seluruh pohon bisa digunakan,” jelasnya.
Kata dia, bhakti sosial yang dilaksanakan juga turut menyerahkan 10 paket sembako kepada pemangku dan masyarakat setempat. Penyerahan sembako bentuk bantuan yang diberikan Polri pasca BBM mengalami kenaikan. “Paket sembako yang kita serahkan kami berikan kepada warga kurang mampu,” katanya.
Dan menariknya di akhir acara kegiatan, seluruh undangan yang datang diajak megibung. “Megibung ini sebagai bentuk kebersamaan saja agar lebih erat rasa persaudaraannya,” tandas AKP Subakti. *des
Kapolsek Kerambitan, AKP Ni Komang Sri Subakti mengatakan, bhakti sosial yang dilaksanakan ini sebagai wujud kepedulian anggota terhadap lingkungan. Apalagi sekarang masalah sampah ataupun abrasi di pinggir pantai menjadi atensi pemerintah sehingga dilakukan penanaman pohon pujer. “Pohon pujer yang kami pilih juga berkaitan dengan upacara. Karena seluruh pohon bisa digunakan,” jelasnya.
Kata dia, bhakti sosial yang dilaksanakan juga turut menyerahkan 10 paket sembako kepada pemangku dan masyarakat setempat. Penyerahan sembako bentuk bantuan yang diberikan Polri pasca BBM mengalami kenaikan. “Paket sembako yang kita serahkan kami berikan kepada warga kurang mampu,” katanya.
Dan menariknya di akhir acara kegiatan, seluruh undangan yang datang diajak megibung. “Megibung ini sebagai bentuk kebersamaan saja agar lebih erat rasa persaudaraannya,” tandas AKP Subakti. *des
1
Komentar