Klungkung Distribusikan 25.323 Vaksinasi PMK
SEMARAPURA, NusaBali
Dinas Pertanian Klungkung gencarkan vaksinasi penyakit kuku dan mulut (PMK) dengan menyasar ternak sapi.
Setelah menyasar ternak sapi di Kecamatan Klungkung, Kecamatan Dawan, dan Kecamatan Banjarangkan, Dinas Pertanian Klungkung menyasar sapi di Kecamatan Nusa Penida. Capaian sementara vaksinasi di tiga kecamatan Klungkung daratan dan Kecamatan Nusa Penida mencapai 25.323 dosis.
Kadis Pertanian Klungkung, Ida Bagus Juanida menjelaskan, Satgas Penanganan PMK Kabupaten Klungkung mulai mendistribusikan vaksinasi untuk sapi sejak Selasa (12/7) lalu. Vaksinasi diawali menyasar radius 3 km dari ditemukannya kasus sapi terpapar PMK di Desa Salat, Kecamatan Klungkung. “Vaksinasi di Kecamatan Nusa Penida sudah dilaksanakan sejak 2 minggu lalu. Kami bersinergi dengan Polri dan TNI,” ujar Juanida, Senin (3/10).
Juanida mengungkapkan, di Kabupaten Klungkung ditemukan 1 kasus PMK. “Bersyukur tidak ada penambahan kasus,” ungkap Juanida. Dia mengimbau peternak menjaga kebersihan kandang dengan penyemprotan disinfektan. Estimasi populasi sapi di Kabupaten Klungkung mencapai 43.289 ekor. Di Kecamatan Nusa Penida sebanyak 24.786 ekor, Kecamatan Banjarangkan 9.780 ekor, Kecamatan Dawan 4.771 ekor, dan Kecamatan Klungkung 3.952 ekor. “Kami berupaya semua ternak sapi di Kabupaten Klungkung mendapatkan vaksinasi PMK,” harap Juanida.
Sementara itu, Babinkamtibmas Desa Gelgel Aiptu I Made Sutama mendampingi petugas Dinas Pertanian dan Kesehatan Hewan Klungkung melakukan vaksinasi kedua di Desa Gelgel, Senin (15/8). Sebanyak 40 ekor sapi di Desa Gelgel diberikan vaksin dosis kedua. Aiptu Sutama minta masyarakat segera melapor ke petugas jika menemukan sapi dengan gejala mulut keluar lendir atau busa, lepuh di bawah hidung, dan luka pada bagian kuku. *wan
1
Komentar