Diterjang Longsor, Pipa Sepanjang 150 Meter Rusak
SEMARAPURA, NusaBali
Jaringan pipa Perumda Panca Mahottama Klungkung di Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Bangli kembali mengalami kerusakan sepanjang 150 meter akibat diterjang longsor, Minggu (9/10) malam.
Padahal, petugas Perumda baru selesai memperbaiki kerusakan 3 titik pipa di Desa Bangbang dengan panjang masing-masing 30 meter. Dirut Perumda Panca Mahottama, I Nyoman Renin Suyasa, mengatakan kerusakan pipa sepanjang 150 meter tersebut posisinya jauh lebih curam dari kerusakan sebelumnya. “Kami masih berusaha melakukan perbaikan,” ujar Renin, Senin (10/10). Proses perbaikan lebih sulit karena berada di kecuraman lebih tinggi. Petugas juga terkendala hujan sehingga tidak memungkinkan perbaikan selesai pada hari Senin.
Membantu warga terdampak kesulitan air bersih, Perumda Panca Mahottama Klungkung bersama BPBD Klungkung menyalurkan air bersih menggunakan 3 mobil tangki. Desa di Kecamatan Banjarangkan yang terkena dampak ganguan PDAM yakni Desa Nyanglan, Desa Aan, Desa Tihingan, Desa Getakan, Desa Takmung, Desa Timuhun, termasuk di Desa Selisihan Kecamatan Klungkung. Kepala Pelaksana BPBD Klungkung, I Putu Widiada, mengatakan curah hujan tinggi disertai petir sejak Minggu malam. Akibatnya terjadi pohon tumbang dan tanah longsor mengenai jaringan pipa PDAM. “Pohon tumbang sudah kami evakuasi,” kata Widiada. *wan
Komentar