nusabali

Berulah Lagi, Ronaldo Tolak Latihan di Tim Cadangan

  • www.nusabali.com-berulah-lagi-ronaldo-tolak-latihan-di-tim-cadangan

DOHA, NusaBali
Cristiano Ronaldo kembali membuat ulah, usai dicadangkan pada laga Timnas Portugal kontra Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Rabu (7/12) lalu.

Dilansir Marca pada Kamis (8/12), Ronaldo tidak ikut berlatih bersama para pemain cadangan atau yang tak bermain bermain saat lawan Swiss.

Ronaldo justru terlihat berlatih di gym, bersama dengan para pemain Timnas Portugal yang turun sebagai starter. Padahal, latihan di Gym adalah sesi latihan ringan bagi pemain yang telah bertanding sehari setelah laga atau sedang cedera.

Aksi kontroversial Ronaldo itu dinilai membuat citranya makin buruk di penghujung kariernya. Ledakan yang sering ditunjukkan Ronaldo bahkan membuat pelatih Timnas Portugal, Fernando Santos, mencopot ban kapten darinya.

Sebelumnya, Santos menaruh Ronaldo di bangku cadangan saat malawan Swiss karena sikapnya yang tak baik saat ditarik keluar melawan Korea Selatan di penyisihan Grup H (2/12).

Usai laga lawan Korsel, Ronaldo juga pergi begitu saja saat pemain Portugal lainnya merayakan kemenangan.  Dilansir Sportbible pada Rabu (7/12), Ronaldo terlihat berjalan langsung ke ruang ganti. Padahal, para pemain Portugal sedang merayakan kemenangan lolos ke perempat final Piala Dunia 2022 bersama suporter.

Di laga ini, Ronaldo tampil sebagai pengganti. Dia masuk menggantikan Joao Felix di babak kedua dan gagal menempatkan namanya di daftar pencetak gol kemenangan Portugal.

Pelatih Fernando Santos pun belum dapat memastikan peluang Ronaldo kembali ke starter XI dalam duel melawan Maroko pada perempat final Piala Dunia 2022, Minggu  (10/12). Santos mengaku akan memutuskannya nanti.

Ronaldo pertama kalinya di Piala Dunia 2022 harus memulai laga dari bangku cadangan. Santos memilih mencadangkan megabintang yang terakhir membela Manchester United (MU) itu pada laga 16 besar saat Timnas Portugal vs Swiss (7/12). *

Komentar