Pembangunan SMPN 15 Denpasar Molor
DENPASAR, NusaBali - Pembangunan SMPN 15 Denpasar yang ada di Desa Padangsambian Kaja, Denpasar Barat sampai saat ini belum rampung. Padahal kontrak pengerjaan hanya sampai pada 28 Desember 2022.
Hal itu diungkapkan, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Denpasar Anak Agung Gde Wiratama, Kamis (29/12). Agung Wiratama mengatakan, saat ini SMPN 15 Denpasar pengerjaannya tengah dilanjutkan kendati lewat dari kontrak kerja.
Menurutnya, pengerjaan pembangunan SMPN 15 Denpasar saat ini baru mencapai 97 persen. Sehingga, ada minus 3 persen dari kontrak kerja. "Pengerjaan pembangunan baru 97 persen. Kontrak kerja berakhir tanggal 28 Desember kemarin," jelasnya.
Alasan rekanan tidak menyelesaikan pembangunan tepat waktu karena beberapa faktor. Salah satunya cuaca ekstrem yang tidak diprediksi. Saat ini yang belum rampung pengerjaannya ada pada penataan halaman dan loster.
Penataan halaman belum rampung alasannya karena struktur tanah yang terlalu lembek karena hujan deras. Sehingga, alat berat yang akan meratakan halaman tidak bisa bekerja dengan struktur tanah yang bisa turun.
Alasan tersebut menjadi dasar pihak rekanan meminta untuk perpanjang pengerjaan. "Mereka minta memperpanjang, hari ini (Kamis kemarin, red) masih libur karena kontrak kerja, dan besok (hari ini) mereka mulai kerja dalam dua hari sampai akhir tahun. Selanjutnya jika sampai 2023 itu beda hitungan lagi," ungkapnya.
Kendati diberikan perpanjangan pengerjaan hingga rampung, namun pihaknya tetap akan mengenakan penalti sesuai dengan ketentuan. "Mereka tetap dikenakan penalti walaupun perpanjangan kerja," ujar mantan Kabid Pembina SMP ini. 7 mis
1
Komentar