Liburan, Putu Takahide Pantau Klubnya
JAKARTA, NusaBali - Pelatih Pelatnas renang Putu Takahide Valentino memanfaatkan hari libur natal, tahun baru dan hari raya Galungan untuk memantau klubnya, Takahide Swimming Centre (TSC).
Bahkan, dia sempat melatih para perenang di Kolam Renang Tirta Srinadi, Klungkung.
"Perenang di TSC masih berlatih sampai 30 Desember 2022 , sehingga saya sempat melatih mereka. Senin, 2 Januari ini mereka juga masih latihan dan saya yang menanganani ," ujar Putu Takahide, Senin (2/1).
Para perenang TSC, sangat senang kedatangan Putu Takahide. Mereka antusias pula menjalani latihan, karena salah satu pelatih Pelatnas. Tak ketinggalan, Putu Takahide juga memberikan latihan terbaru kepada para perenang soal drill.
Mantan perenang Pulau Dewata itu juga menekankan untuk anak didiknya di TSC agar giat berlatih. Sebab, lawan-lawan kini akan semakin kuat.
Karenanya, tidak boleh lengah dan harus terus mempersiapkan diri.
Apalagi, mereka akan mengikuti Kejuaraan Antar Perkumpulan di Bali pada 28 Januari 2023 di Kolam Renang Tirta Arum, Abiansemal, Badung. Lalu Kejuaraan Renang Antar Sekolah di Yogyakarta pada 4-5 Februari.
Karena akan balik ke Jakarta melatih di Pelatnas usai Hari Raya Galungan, Putu Takahide menyerahkan kepelatihan kepada pelatih TSC lainnya, Andi Hermawan dengan asisten pelatih Mega Okta dan Ketut Swastika. Pelatnas libur dari 24 Desember 2022 sampai 2 Januari 2023, dan kembali latihan pada Selasa 3 Januari 2023.
Namun, karena 4 Januari ada perayaan Hari Raya Galungan, dia balik ke Jakarta pada 6 Januari nanti. Untuk itu, dia menyerahkan kepelatihan di TSC kepada tiga orang tersebut.
Di dua kejuaraan yang diikuti perenang TSC, Putu Takahide menargetkan para perenangnya memperbaiki catatan waktu. Bagi Putu Takahide, para perenangnya punya potensi untuk mewujudkan hal itu. Caranya dengan rajin berlatih.
Sementara soal perenang Pelatnas, kata Putu Takahide, pada Januari ini belum ada agenda try out maupun training camp. Mereka hanya menjalani latihan secara full. Baru pada Februari 2023 para perenang akan mengikuti seleksi nasional. k22
1
Komentar