Masyarakat Keluhkan 'Cermin Tikungan' Pecah
TABANAN, NusaBali
Tokoh masyarakat Desa Adat Bedha, Kecamatan/Kabupaten Tabanan keluhkan sejumlah cermin cembung alias ‘cermin tikungan’ yang banyak rusak (pecah) di sepanjang jalur Desa Adat Bedha yang tembus menuju wilayah Kabupaten Badung.
Persoalan tersebut disampaikan warga dalam program penyerapan aspirasi masyarakat ‘Jumat Curhat’ yang digelar Polres Tabanan di Wantilan Desa Adat Bedha, Jumat (13/1).
Cermin (safety mirror) yang biasanya terpasang di setiap tikungan jalan ini menjadi salah satu pendukung keselamatan berkendara. Selain keluhkan ‘cermin tikungan’ banyak pecah, masyarakat juga mengeluhkan arus lalulintas yang mulai padat di wilayah Desa Bedha. Lalulintas dirasa padat oleh masyarakat terutama saat jam-jam kerja.
"Mengenai dengan keluhan masyarakat kami akan tugaskan personil ke lapangan untuk mengatur arus lalulintas terutama di jam kerja," ujar Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra saat memimpin program ‘Jumat Curhat’.
Kata dia personil yang akan ditugaskan dikoordinasikan dengan Polsek Tabanan. Ini dilakukan untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat. "Inilah tujuan ‘Jumat Curhat’ kita saring aspirasi dan keluh kesah masyarakat supaya bisa diberikan penanganan dan solusi untuk menuju wilayah Tabanan yang aman," jelas Kapolres Ranefli.
Kapolres Ranefli menegaskan, terkait dengan keluhan ‘cermin tikungan’ yang banyak pecah hal tersebut akan langsung dikordinasikan kepada Dinas Perhubungan Kabupaten Tabanan. "Kita akan koordinasikan hal ini ke Dinas Perhubungan untuk segera bisa ditangani," janji mantan Kasubdit III Dit Reskrimum Polda Bali ini.
Sementara Bendesa Adat Bedha I Nyoman Surata dan Ketua DPRD Kabupaten Tabanan I Made Dirga mengapresiasi kegiatan ‘Jumat Curhat’ ini. Bahkan selama ini petugas Polres Tabanan dan jajaran dalam menjaga Tabanan termasuk dengan Bhabinkamtibmas sangatlah baik. Surata pun meminta kegiatan dan koordinasi terus dilakukan untuk mendukung tugas- tugas Polri dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Tabanan. *des
Komentar