nusabali

Bobby Nasution Dukung Adik Ipar Maju Cagub!

  • www.nusabali.com-bobby-nasution-dukung-adik-ipar-maju-cagub

MEDAN,NusaBali
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyatakan siap maju sebagai calon gubernur (cagub) di Pilgub 2024 mendatang.

Wali Kota Medan Bobby Nasution pun mendukung langkah iparnya tersebut. Hal itu disampaikan Bobby usai melakukan pelantikan di Kantor Wali Kota Medan. Awalnya Bobby mengatakan bahwa keputusan Gibran untuk maju tentu sudah dipikirkan dengan matang.

"Ya pasti setiap keputusan yang diambil sudah dipikirkan, sudah memikirkan dengan pasti lah ya," kata Bobby Nasution, seperti dilansir detikcom, Jumat (20/1/2023).

Sehingga sebagai ipar, orang tua Ketua Nahyan tersebut mendukung putra sulung Presiden Jokowi untuk bertarung di 2024 mendatang sebagai Cagub. "Jadi, Mas Gibran sebagai keluarga ya, kita dukung," ujarnya.

Saat disinggung soal Bobby apakah sudah mengambil sikap politik untuk maju sebagai cagub Sumut, Bobby hanya tersenyum. Kemudian menjelaskan bahwa masih banyak kekurangan dari pekerjaan yang mereka lakukan di tahun 2022 yang lalu. "Saya, kerjaan dulu kita. Kerjaan dulu karena masih banyak PR di Medan di 2022 kemarin tentunya masih ada kekurangan," jelasnya.

Kekurangan tersebut kata Bobby akan mereka perbaiki di tahun 2023 ini. Dia juga mengaku sudah menegur dinas-dinas agar untuk pengerjaan di tahun 2023 ini. "Ini kita coba perbaiki di 2023 dan mudah-mudahan bisa lebih optimal bisa lebih bagus lagi, teman-teman dinas juga sudah kita ingatkan, forkopimda yang terlibat juga masyarakat, di 2023 ini kita pengen nya kebersamaan itu lebih kuat lagi," tutupnya.

Seperti diketahui, putra Presiden Jokowi Gibran Rakabuming mengaku siap maju sebagai calon gubernur (cagub) pada Pilgub 2024. Gibran hanya tinggal menunggu perintah dari Ketum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. "Saya nunggu perintah, nunggu perintah bukan berarti meh (akan) nyagub," kata Gibran dilansir dari detikcom.

Meski mengaku sudah siap maju menjadi cagub, Wali Kota Solo itu menegaskan tak memiliki ambisi. Lagi-lagi dia menyebut hanya tinggal menunggu perintah jika partai menugaskannya untuk itu.

"Kalau ada tugas ya harus siap to, tapi bukan berarti saya punya ambisi, nggak. Saya itu nunggu perintah itu lho," paparnya.*

Komentar