Bupati Tamba Pimpin Kesiapan Jelang Kunjungan Presiden Jokowi ke Jembrana
NEGARA, NusaBali
Presiden RI Joko Widodo dalam rencana lawatan ke Bali, diagendakan mengunjungi Kabupaten Jembrana.
Dari informasi yang dihimpun, dua agenda Presiden Jokowi di Jembrana, Kamis (2/2), akan meninjau Pasar Umum Melaya di Desa/Kecamatan Melaya, serta Sentra Tenun Jembrana.
Menjelang kedatangan Presiden Jokowi ke Jembrana, telah dilakukan sejumlah persiapan oleh Bupati I Nengah Tamba. Di antaranya melaksanakan peninjauan di seputar areal Pasar Umum Melaya dan Sentra Tenun Jembrana, Selasa (31/1).
Selain itu, sejumlah persiapan telah dilakukan jajaran pemerintah daerah bersama TNI/Polri. Mulai dari mempersiapkan jalur yang akan dilalui rombongan presiden via darat dari Buleleng menuju Pasar Umum Melaya dan Sentra Tenun Jembrana. Termasuk memastikan sterilisasi spanduk dan baliho Presiden. Pasalnya, berdasar informasi yang diterima dari pihak Istana Negara, Presiden dikabarkan tidak berkenan ada penyambutan yang berlebihan menggunakan spanduk dan baliho dengan menempel fotonya demi keindahan dan estetika.
Sehubungan dengan rencana kedatangan Presiden Jokowi, Bupati Tamba mengaku sangat antusias. Dikatakannya, Pemkab dan jajaran Forkopimda Jembrana sudah sangat siap untuk menyambut kedatangan Presiden bersama rombongannya.
"Astungkara semangat kita bersama menyambut kehadiran Bapak Presiden dengan sangat luar biasa. Ini merupakan kerja bersama dan tanggung jawab bersama baik itu jajaran Pemda dan seluruh jajaran TNI dan Polri,” kata Bupati Tamba.
Selain itu, Bupati Tamba juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh perangkat daerah beserta jajaran Forkopimda Jembrana atas kerjasamanya jelang kedatangan Presiden. Apabila dipastikan hadir, Presiden Jokowi akan pertama kalinya datang ke Jembrana. Mengulang kembali memori masyarakat Jembrana yang sempat didatangi oleh Presiden Soeharto saat meresmikan Bendungan Palasari di Desa Ekasari, Kecamatan Melaya, pada tahun 1989 lalu. *ode
1
Komentar