nusabali

Pengamanan Nyepi Masih Tunggu Instruksi Koster

  • www.nusabali.com-pengamanan-nyepi-masih-tunggu-instruksi-koster

DENPASAR, NusaBali
Pola pengamanan rangkaian perayaan Nyepi, Tahun Baru Caka 1945 menunggu arahan Gubernur Bali, I Wayan Koster.

Hal ini disampaikan oleh Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas saat gelar Jumat Curhat di Kantor Majelis Desa Adat Kota Denpasar, Jalan Gatot Subroto Tengah, Kecamatan Denpasar Utara, Jumat (3/2) pagi.

Pernyataan itu disampaikan Kapolresta menjawab pertanyaan dari Putu Alit Suadnyana tentang arakan ogoh-ogoh. Ketua STT Banjar Lumintang itu menanyakan apakah pada hari pengerupukan nanti boleh mengarak ogoh-ogoh ke Patung Catur Muka. Pertanyaan itu dilontarkannya, karena tahun sebelumnya dibatasi akibat pandemi Covid-19.

"Kami akan membuat rancangan apa kegiatan ogoh-ogoh akan di laksanakan di tingkat desa apa boleh diarak ke luar desa. Kami masih menunggu arahan dari bapak Gubernur. Kami berharap kegiatan ogoh-ogoh supaya ramai, tetapi aman dan kondusif," ungkap Kombes Bambang yang kemarin didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polresta Denpasar.

Kaporeta yang baru menjabat setahun itu meminta kepada warga masyarakat Kota Denpasar untuk tidak mencederai kegiatan keagamaan itu dengan kejadian tindakan yang memalukan. Dirinya mengaku, pada tahun lalu, ada dua kejadian penikaman pada saat arak ogoh-ogoh.

Perwira melati tiga di pundak itu minta semua anak muda Kota Denpasar untuk membuat kampanye penyelenggaraan ogoh-ogoh tanpa kekerasan. "Dua kejadian penikaman pada tahun lalu itu ada latar belakang masalahnya. Kalau ada masalah selesaikan secara baik-baik, jangan diselesaikan pada saat upacara agama. Tahun lalu kegiatan kita dibatasi, tahun ini lebih bebas," bebernya.

Dalam kesempatan itu juga Kapolres menerima keluhan dari pecalang yang mengaku mengalami kendala saat pengamanan Nyepi di kampung Jawa. "Keluhan ini saya tampung untuk dicarikan solusinya. Kami akan kumpulkan tokoh masyarakat maupun masyarakat yang ada disana untuk kelancaran kegiatan malam pengurupukan," tandasnya. *pol

Komentar