Patung Triratna Amreta Bhuwana Menambah Pesona Pantai Jerman
MANGUPURA, NusaBali.com –Patung Triratna Amreta Bhuwana yang berdiri gagah di Pantai Jerman sejak akhir Desember 2022, kini menjadi ikon menarik bagi pengunjung pantai yang berada di dekat Bandara I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung.
Ratusan warga lokal hingga wisatawan domestik nampak gencar-gencarnya berburu matahari terbenam di objek wisata pantai ini.
Kelian Banjar Segara, Desa Adat Kuta, I Ketut Werka menerangkan dengan dibangunnya ikon Pantai Jerman yang baru, membuat tingkat kunjungan merangkak naik. Disebutkannya, tingkat kunjungan itu mencapai 100 persen dari sebelumnya.
“Kenaikan dari pengunjung perlahan-lahan meningkat sejak bulan Januari. Bisa dikatakan kenaikannya 100 persen. Apalagi sekarang sudah ada ikon patung ini,” ujar Ketut Werka saat ditemui di Pantai Jerman pada Rabu (15/2/2023) siang.
Lebih lanjut, kenaikan pengunjung tersebut tidak lepas dari promosi media yang telah mengekspos keberadaan tiga patung ikonik yakni Patung Baruna (tinggi 9 meter), Ratu Laut Selatan (5 meter) dan Dewi Kwan Im (7 meter) yang ada di tengah Pantai Jerman.
Soal kenaikan pengunjung, tentunya pihaknya telah memikirkan lebih jauh soal situasi lokasi tempat parkir. Menurutnya, saat ini lokasi tempat parkir pengunjung belum maksimal. Apalagi, lonjakan jumlah pengunjung yang di luar ekspektasinya membuat beberapa kendaraan parkir sembarangan.
“Mungkin di sini kami juga akan membuat lot-lot parkir di sekitar Pantai Jerman. Tentu kami dan pengelola sudah memikirkan hal itu,” jelas pria asal Banjar Segara, Kuta itu.
Ia menuturkan pihaknya memiliki tanggung jawab besar untuk menjaga dan memelihara serta mensuport keberadaan Pantai Jerman. Artinya seluruh potensi yang ada di pantai Jerman melibatkan seluruh lapisan masyarakat untuk bersatu menjaga dan memajukan pantai Jerman. Tak hanya itu, pihaknya akan terus berinovasi untuk melakukan perubahan yaitu standarisasi pelayanan.
Dikatakan, kurang lebih 44 UMKM yang ada di pantai Jerman nantinya akan diberikan pembekalan soal pelayanan pelanggan, harga produk, customer service, penampilan dan pembekalan lainnya yang akan menjadi atensi penuh pihaknya sebagai pengelola.
“Kami selama ini sudah bekerjasama dengan beberapa pihak seperti dari Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) yang akan memberikan pembekalan tersebut. Kami juga di pengelola ke depan memiliki keinginan yang begitu kuat untuk merealisasikan fasilitas yang lain semampu kami. Ini juga tidak lepas dari suport pemerintah dan juga masyarakat sekitar,” tutur pria kelahiran 13 Maret 1969.
Ketut Werka juga menerangkan, selain menata lingkungan Pantai Jerman pihaknya juga ingin melengkapi dengan spot foto, fasilitas playground, dan juga taman lansia.
“Kami berterima kasih kepada pihak Pemerintah Kabupaten Badung yang sudah memberikan dukungan untuk bisa saling menjaga lingkungan serta menghidupkan pariwisata yang sudah lama terpuruk akibat pandemi. Saya mohon dukungan dan suport dari pemerintah dan stakeholder lainnya untuk bisa turut membesarkan dan memajukan keberlangsungan Pantai Jerman ini,” harapnya. *ris
1
Komentar