DP3AP2KB Dorong Pembentukan Forum Anak di Desa
GIANYAR, NusaBali
Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Gianyar,
Cokorda Gede Bagus Lesmana Trisna membuka kegiatan Gema Anak Gianyar IV Tahun 2023 di Museum Subak Masceti, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Selasa (21/2). DP3AP2KB mendorong pembentukan Forum Anak di desa atau kelurahan. Harapannya anak-anak di desa bisa menyampaikan aspirasi maupun masalah dunia mereka.
Cokorda Trisna menjelaskan, Gema Anak Gianyar dilaksanakan setiap tahun. Harapannya, bisa menjadi embrio terbentuknya Forum Anak Kecamatan dan Forum Anak Desa/Kelurahan. Anak-anak yang aktif berorganisasi akan memiliki ruang yang cukup untuk berkreasi dan menyampaikan pendapat. Terpenting anak-anak bisa memanfaatkan waktu luang dengan membuat kegiatan positif, bermanfaat, dan menginspirasi.
Melalui Forum Anak Daerah Kabupaten Gianyar, Pemkab Gianyar mendorong keterlibatan anak-anak dalam pengambilan keputusan yang berhubungan dengan dirinya sendiri sehingga anak dapat menikmati atau manfaat dari keputusan tersebut. Forum Anak Daerah juga menjembatani komunikasi dan interaksi Pemkab dengan anak-anak di Kabupaten Gianyar. “Anak-anak ini adalah perwakilan dari masing-masing kecamatan, suarakanlah permasalahan dan harapan mereka. Satukan persepsi untuk membangun Gianyar yang lebih baik ke depannya,” kata Cokorda Trisna.
Ketua Forum Anak Daerah Kabupaten Gianyar, I Kadek Krishna Saputra berharap kepada para peserta bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan Gema Anak Gianyar. Tak hanya mengikuti tetapi juga membangun relasi dengan teman-teman lainnya. “Disinilah anak-anak dapat berkenalan dengan yang lainnya dan meningkatkan kemampuan diri,” ujar Cokorda Trisna.
Tak hanya sebagai ruang berkreasi, berapresiasi dan berpartisipasi bagi anak-anak Gianyar, forum juga membahas dan mengangkat permasalahan yang ada di kecamatan masing-masing. “Anak-anak harus tetap semangat, berproses, dan belajar dan jangan lupa mencari teman sebanyak-banyaknya untuk meluaskan wawasan,” ujarnya. Gema Anak Gianyar IV berlangsung hingga Kamis (23/2). Tema ‘Jagat Abhipraya Kumara’ diikuti oleh perwakilan dari setiap kecamatan. Kegiatan ini nantinya melahirkan Duta Anak Gianyar tahun 2023. *nvi
1
Komentar