Pohon Tumbang Timpa WC, Tiang Listrik Tindih Atap Rumah
Setelah listrik dipadamkan, BPBD, anggota Polsek Nusa Penida, dan warga sekitar melakukan pembersihan.
SEMARAPURA, NusaBali
Diguyur hujan lebat, sejumlah pohon bertumbangan di Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Minggu (26/2) dini hari. Pohon bunut menimpa atap kamar mandi (WC) milik Pan Murah di Banjar Adegan, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida hingga rusak. Pohon jati tumbang menutup akses jalan di Desa Kampung Toyapakeh. Sementara tiang listrik menindih atap rumah di Desa Sekartaji.
Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan, bunut tumbang menimpa atap kamar mandi terjadi sekitar pukul 01.00 Wita. Selain menimpa atap WC, pohon bunut juga menimpa kabel induk yang melintang. Anggota Polsek Nusa Penida berkoordinasi dengan BPBD dan PLN untuk memutuskan aliran listrik. Setelah listrik dipadamkan, BPBD, anggota Polsek Nusa Penida, dan warga sekitar melakukan pembersihan. Pada hari yang sama, pohon jati tumbang menutup akses jalan di Jalan Raya Desa Kampung Toyapakeh menuju Desa Sakti, Nusa Penida.
Sementara tiang listrik tumbang menimpa rumah I Wayan Murta dan I Ketut Alon di Dusun Sedihing, Desa Sekartaji, Kecamatan Nusa Penida. Akibatnya, genting rumah pecah. PLN sudah melakukan perbaikan tiang listrik yang tumbang dengan mengganti tiang listrik baru. *wan
Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan, bunut tumbang menimpa atap kamar mandi terjadi sekitar pukul 01.00 Wita. Selain menimpa atap WC, pohon bunut juga menimpa kabel induk yang melintang. Anggota Polsek Nusa Penida berkoordinasi dengan BPBD dan PLN untuk memutuskan aliran listrik. Setelah listrik dipadamkan, BPBD, anggota Polsek Nusa Penida, dan warga sekitar melakukan pembersihan. Pada hari yang sama, pohon jati tumbang menutup akses jalan di Jalan Raya Desa Kampung Toyapakeh menuju Desa Sakti, Nusa Penida.
Sementara tiang listrik tumbang menimpa rumah I Wayan Murta dan I Ketut Alon di Dusun Sedihing, Desa Sekartaji, Kecamatan Nusa Penida. Akibatnya, genting rumah pecah. PLN sudah melakukan perbaikan tiang listrik yang tumbang dengan mengganti tiang listrik baru. *wan
Komentar