SMA Negeri 3 Singaraja Gelar Compassion Day
Siswa Diingatkan Lebih Mengenali Diri di Sela Mengejar Cita-Cita
SINGARAJA, NusaBali
‘Ia yang telaten merawat diri di usia muda, akan dijemput banyak hal indah di usia tua’ Begitulah pesan yang disampaikan oleh Guruji Gede Prama di hadapan para siswa SMA Negeri 3 Singaraja dalam kegiatan Dharma Wacana, Rabu (1/3).
Dalam kegiatan yang mengangkat topik 'Muda Penuh Tawa, Tua Penuh Cahaya’ itu, Guruji Gede Prama menyampaikan pentingnya bagi generasi muda untuk melatih kemampuan diri mengelola emosional. Anak muda diminta tak hanya fokus mengejar ambisi, namun demikian melupakan bagaimana mengenal lebih dalam diri sendiri.
Humas Keluarga Compassion, Nyoman Ariana menyampaikan, Compassion Day diselenggarakan bertepatan dengan hari lahirnya Guruji Gede Prama yang genap berumur 60 tahun. Kegiatan ini diisi dengan rangkaian Dharma Wacana di SMA Negeri 3 Singaraja dan SMA Negeri 1 Singaraja.
Kegiatan ini menyasar anak muda terutama kalangan pelajar. "Generasi Z dan milenial sebagai generasi selanjutnya, perlu dibekali dengan keseimbangan dan kemampuan mengelola diri secara emosional. Memiliki kemampuan spiritual yang mampu menyeimbangkan antara materi dan spiritual lahir batin," ujarnya.
"Bagaimana anak-anak di bawah umur 20 tahun bersemangat mengejar cita-cita. Namun, saat mengejar itu dengan belajar, mengembangkan jaringan, meningkatkan kemampuan, jangan lupa berbahagia dan mengenal lebih dalam tentang diri," jelas dia.
Menurut Nyoman Ariana, Guruji Gede Prama mengingatkan tujuan utama bagaimana hidup lebih harmonis dan seimbang, antara tujuan materi dan spiritual, dengan kebahagiaan dan kedamaian. Ia menambahkan, kegiatan ini sudah secara berkala digelar setiap tahun sekali. Sebelumnya menyasar di beberapa daerah seperti Kabupaten Klungkung dan Kabupaten Gianyar. "Hasil Dharma Wacana ini kami publikasikan di media sosial maupun media massa sehingga substansi dan isi pemaparan bisa dipelajari oleh generasi mendatang," tutup dia. *mz
1
Komentar