Polres Geledah Rutan Klungkung
Memastikan kondisi Rutan kondusif pasca penitipan 23 napi dari Lapas Kerobokan.
SEMARAPURA,NusaBali
Polres Klungkung menggeledah di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B, Minggu (20/12) malam. Tujuannya, memastikan kondisi Rutan kondusif pasca penitipan 23 napi (narapidana) dari Lapas Kerobokan, beberapa waktu lalu.
Dari penggeledahan itu, polisi menemukan sejumlah barang yang tidak pantas ada di dalam kamar tahanan. Barang- barang tersebut diantaranya palu, gergaji, obeng, ikat pinggang dan lainnya. Semua barang temuan tersebut disita Polres Klungkung.
Kapolres Klungkung AKBP FX Arendra Wahyudi, menyatakan razia itu bertujuan mengantisipasi hal- hal yang tidak diinginkan, misalnya keributan atau kerusuhan dalam Rutan. Kata dia, razia tersebut lebih pada upaya pencegahan.
Terhadap temuan berupa obeng, gergaji, ikat pinggang, paku dan lainnya, kata Kapolres, jangan sampai benda-benda tersebut disalahgunakan warga binaan. ‘’Petugas mesti rutin memeriksa,“ ujar Kapolres.
Razia itu melibatkan 100 personel dari satuan Sabhara, Intel, Reskrim, Satnarkoba dan Polwan. Satu persatu napi dan tahanan diperiksa dan digeledah. Selain pemeriksaan fisik, juga pemeriksaan kamar mandi, almari, ompreng makan dan tempat tidur.
Kepala Keamanan Rutan Klungkung Johanes Jaflaun membenarkan adanya temuan sejumlah peralatan saat razia polisi. Kata dia, peralatan tersebut merupakan peralatan kerja untuk pembinaan warga binaan. Obeng kembang misalnya, untuk memasang lampu. ‘’Kebetulan ada satu warga binaan yang sakit TBC sehingga kamarnya perlu hangat terus,“ jelas dia saat mendampingi Karutan Subakdo Wulandoro SH.
Senin kemarin, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Fransiskus Ari Susetio juga memantau Rutan setempat. Johanes mendukung razia Polres guna mengantisipasi hal-hal yang tidak dinginkan. ‘’Sejak awal kami selalu berkoordinasi dengan Polres dan Kodim untuk pengamanan Rutan ini,“ kata Johanes Jaflaun.
Koordinasi tersebut diantaranya, saat Rutan Klungkung menerima 23 napi titipan Lapas Kerobokan, menyusul kerusuhan di lapas itu, belum lama ini. ‘’Kepada para napi titipan, kami langsung minta tinggalkan sikap lama, dan siap dibina di Rutan Klungkung,“ tambah Johanes.
Razia Polres, Minggu malam, mengundang perhatian warga sekitar. Karena kegiatan ini melibatkan banyak polisi hingga terkesan genting. ‘’Ada apa ya sangat ramai,“ celetuk seorang warga.
Jumlah napi dan tahanan di Rutan Klungkung 88 orang, 67 diantaranya napi. Dari 67 itu, 63 napi pria dan 4 napi perempuan. Sedangkan tahanan 21 orang, terdiri dari 20 laki dan seorang perempuan. 7 k17
Komentar