Wakapolresta Atensi Potensi Kerawanan saat Nyepi
DRNPASAR, NusaBali
Wakapolresta Denpasar AKBP I Wayan Jiartana didampingi Kabag Ops Kompol Made Uder memimpin rapat koordinasi (rakor) terkait pengamanan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945, Selasa (14/3).
Rapat yang digelar di Gedung Pesat Gatra Mapolresta Denpasar itu dihadiri oleh Majelis Desa Adat (MDA), FKUB, bendesa adat, dan yowana se-Kota Denpasar dan Kabupaten Badung. Wakapolresta mengatakan beberapa potensi kerawanan yang menjadi atensi khusus dalam pengamanan tahun ini, di antaranya pengerusakan ogoh-ogoh oleh orang yang tidak bertanggung jawab, mengantisipasi kelompok masyarakat yang saat sebelum mengusung ogoh-ogoh minum miras, serta pengarakan yang melewati batas wilayah. Hal ini berkaca pada kejadian tahun lalu. Beberapa peristiwa pidana terjadi pada saat pengarakan ogoh-ogoh yang harusnya dilakukan secara damai dan sukacita.
Dikatakan, Polresta Denpasar beserta jajaran memiliki kemampuan penanggulangan yang cukup untuk mencegah ambang gangguan, potensi gangguan menjadi gangguan nyata, sebelum, pada saat dan setelah pelaksanaan rangkaian kegiatan Nyepi. “Oleh karena itu perlu dilakukan Koordinasi antar Forkopimda Kota Denpasar, Kabupaten Badung, pemangku kepentingan dan instansi terkait yang ada dalam wilayah hukum Polresta Denpasar,” katanya.
Rangkaian Nyepi, lanjutnya, akan diawali dengan upacara melasti ke Pantai pada 19 Maret 2023, Upacara Tawur Kesanga/Ngrupuk pada 21 Maret 2023, Catur Brata Penyepian pada 22 Maret 2023 dan Ngembak Geni pada 23 Maret 2023. “Jadi sangat perlu dilakukan pengamanan yang terencana dengan baik melibatkan instansi terkait dan pemangku kepentingan agar pelaksanaan rangkaian Hari Suci Nyepi dapat berjalan dengan baik,” tegas AKBP Jiartana.
Perwira melati dua di pundak ini mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung dan berkontribusi aktif dalam pengamanan, sehingga pelaksanaan rangkaian Hari Suci Nyepi dapat berjalan dengan lancar dan meningkatkan nilai-nilai keagamaan serta toleransi antar umat beragama serta terwujudnya Kamtibmas yang kondusif. *pol
Komentar