Komunitas Vespa Klasik Ramaikan Plaza Renon
DENPASAR, NusaBali.com - Puluhan scooter Vespa klasik berjajar di lobi depan Plaza Renon, Jalan Raya Puputan, Denpasar, Minggu (26/3) petang. Penggemar sepeda motor asal Italia ini sedang mengikuti acara MaveMagz Weekender yang digelar Mave Magazine Indonesia.
Koordinator MaveMagz Weekender Rezta Ariesetyadi, 25, mengungkapkan acara kumpul bareng penggemar Vespa klasik sejatinya sudah pernah beberapa kali diadakan pihaknya.
Namun, untuk acara kali ini selain sebagai ajang temu kangen juga dipersiapkan sebagai ajang pemanasan sebelum menggelar acara yang lebih besar lagi pada bulan Mei 2023 nanti.
"Ini sebagai salah satu cooming soon-nya untuk acara di bulan Mei nanti," terang Rezta ditemui di sela acara.
Rezta mengatakan, ada sekitar 15 komunitas Vespa yang diundang pada acara kali ini. Masing-masing mengirimkan beberapa perwakilannya.
Untuk menambah keseruan acara, digelar beberapa kegiatan seperti penilaian tampilan Vespa dalam tiga kategori yakni kategori original, full restorasi, dan racing look. Selain itu juga digelar fun games (beer pong) dan hiburan musik (orkes berdendang ria).
Acara yang berlangsung dari pukul 18.00-21.00 Wita cukup menyita perhatian pengunjung mal di pusat Kota Denpasar. Rezta mengatakan sengaja memilih tempat penyelenggaraan yang mudah dilihat masyarakat luas.
"Plaza Renon tempatnya cukup strategis di tengah-tengah kota, di mana Vespa bisa dilihat di pinggir jalan, bisa lebih bagus," sebutnya.
Ia berharap dengan acara kumpul-kumpul seperti ini seluruh penghobi Vespa ataupun masyarakat dapat terus bergandengan tangan saling mendukung satu sama lain.
Sementara itu salah satu peserta acara, Bagus Triwira, 23, menyampaikan senang dengan adanya acara kumpul-kumpul bersama para penghobi motor Vespa klasik di Bali. Wira juga beruntung pulang membawa hadiah karena menjadi pemenang penilaian pada kategori Original.
"Senang karena ada acara kontesnya, juga bisa menjalin silaturahmi dengan penggemar Vespa lainnya," kata Wira yang anggota klub Vespa Boys Scoot.
Wira menceritakan hobi Vespanya menurun dari ayahnya yang juga penggemar Vespa klasik. Sejak 2016 ia sudah senang mengendarai Vespa milik ayahnya. Ia mempertahankan model Vespa milik ayahnya sesuai keluaran pabrikan.
"Sudah beberapa kali menang karena masih original," sebut pemuda tinggal di Peguyangan, Denpasar Utara ini bangga. *cr78
1
Komentar