Sejumlah Pemuda Mendengar Suara Misterius di Tukad Bubuh
Petugas saat mengecek kandang kambing di BTN Koripan, Desa/Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, Senin (27/3) sore.
SEMARAPURA, NusaBali
Sejumlah pemuda geger mendengar suara orang minta tolong dan menangis di Tukad Bubuh, dekat Goa Jepang, Dusun Koripan Tengah, Desa/Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, Senin (27/3) siang. Para pemuda ini pun melaporkan suara misterius itu ke Mapolsek Banjarangkan. Anggota Polsek Banjarangkan, BPDB Klungkung, tenaga kesehatan dari Kris (Kring Sehat) Klungkung, Perangkat Desa Banjarangkan, dan warga sekitar langsung turun menyusuri Tukad Bubuh untuk mencari sumber suara tersebut.
Para pengendara yang melintas juga berhenti karena penasaran dengan kejadian di depan Objek Wisata Goa Jepang tersebut. Setelah petugas turun menyusuri Tukad Bubuh, tidak menemukan orang yang terperosok di jurang sekitar sungai Bubuh. Warga menduga suara yang didengar sejumlah pemuda itu adalah suara kambing. Sebab di sekitar Tukad Bubuh ada warga yang pelihara kambing. Namun, sebagian warga juga meyakini lokasi di sekitar Tukad Bubuh tenget atau angker.
Menurut warga sekitar, Yoga Juniarta, sekitar pukul 11.30 Wita, dua temannya seusai mandi mendengar suara orang minta tolong disertai suara tangisan. Awalnya Yoga tidak percaya, namun setelah ke lokasi ternyata mendengar langsung. Sehingga Yoga bersama dua rekannya langsung melapor ke Mapolsek Banjarangkan. Kapolsek Banjarangkan AKP I Wayan Sujana mengatakan, setelah mendapatkan informasi langsung turun melakukan pencarian. Namun nihil orang atau korban yang mungkin terjatuh dan minta pertolongan.
Dalam pencarian berikutnya, sekitar pukul 15.00 Wita, Kapolsek Banjarangkan didampingi Pamangku Pura Mas Ayu di dekat lokasi menghaturkan canang dan rarapan. “Menurut keterangan beberapa masyarakat yang sering mandi dan mencari kayu bakar di Tukad Bubuh, bahwa suara tersebut merupakan suara kambing. Ada warga BTN Koripan yang memelihara kambing,” ujar AKP Sujana. *wan
Para pengendara yang melintas juga berhenti karena penasaran dengan kejadian di depan Objek Wisata Goa Jepang tersebut. Setelah petugas turun menyusuri Tukad Bubuh, tidak menemukan orang yang terperosok di jurang sekitar sungai Bubuh. Warga menduga suara yang didengar sejumlah pemuda itu adalah suara kambing. Sebab di sekitar Tukad Bubuh ada warga yang pelihara kambing. Namun, sebagian warga juga meyakini lokasi di sekitar Tukad Bubuh tenget atau angker.
Menurut warga sekitar, Yoga Juniarta, sekitar pukul 11.30 Wita, dua temannya seusai mandi mendengar suara orang minta tolong disertai suara tangisan. Awalnya Yoga tidak percaya, namun setelah ke lokasi ternyata mendengar langsung. Sehingga Yoga bersama dua rekannya langsung melapor ke Mapolsek Banjarangkan. Kapolsek Banjarangkan AKP I Wayan Sujana mengatakan, setelah mendapatkan informasi langsung turun melakukan pencarian. Namun nihil orang atau korban yang mungkin terjatuh dan minta pertolongan.
Dalam pencarian berikutnya, sekitar pukul 15.00 Wita, Kapolsek Banjarangkan didampingi Pamangku Pura Mas Ayu di dekat lokasi menghaturkan canang dan rarapan. “Menurut keterangan beberapa masyarakat yang sering mandi dan mencari kayu bakar di Tukad Bubuh, bahwa suara tersebut merupakan suara kambing. Ada warga BTN Koripan yang memelihara kambing,” ujar AKP Sujana. *wan
1
Komentar