Libur Lebaran, Kunjungan Wisdom Diprediksi Meningkat
MANGUPURA, NusaBali
Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Badung memprediksi jumlah kunjungan wisatawan domestik (wisdom) saat libur Lebaran mendatang akan naik.
Ketua PHRI Badung I Gusti Agung Rai Suryawijaya memperkirakan, jumlah kunjungan wisdom bakal tembus di angka 18.000 hingga 20.000 kunjungan dalam sehari.
“Saat ini jumlah kunjungan di hari biasa mencapai 13.000 sampai 15.000 per harinya. Dengan adanya moment libur Lebaran, prediksi saya kunjungan akan lebih meningkat. Bisa di angka 18.000 sampai 20.000 per hari,” ujar Suryawijaya, Minggu (9/4).
Menurut dia, meningkatnya kunjungan wisdom biasanya terjadi pada H-2 libur Lebaran, dilihat dari jumlah populasi kendaraan yang ada. Biasanya banyak yang menggunakan mobil pribadi, sehingga mobil plat luar akan terlihat di Bali. “Begitu juga jika kunjungan wisatawan meningkat melalui udara, maka mobil travel juga akan banyak,” katanya.
Namun diakui, untuk booking hotel pada libur Lebaran tidak ada dilakukan jauh-jauh hari sebelum liburan. Mengingat kini di Bali sangat gampang mencari hotel atau tempat menginap lainnya. Selain itu, kata Suryawijaya, wisdom yang datang ke Bali biasanya mereka berlibur tidak lama. Paling lama 5 hari.
“Wisdom paling lama 3 sampai 5 hari mereka berlibur. Kalau ada yang menggunakan kendaraan pribadi paling 2 hari karena waktunya habis di jalan juga. Namun kita patut syukuri, semoga jumlah kunjungan terus meningkat,” harap Suryawijaya.
Kondisi ini berbeda dengan wisatawan mancanegara (wisman) yang biasanya jika musim dingin barulah mereka akan berkunjung ke Bali, sehingga pada Hari Raya Idul Fitri yang akan datang tidak mempengaruhi kunjungan wisman di Bali. “Saat musim dingin, mereka akan berlibur ke negara-negara tropis seperti Singapura, Indonesia, Thailand dan yang lain,” ujarnya. *ind
Komentar