E-Parkir Besakih Belum Berfungsi
AMLAPURA, NusaBali
Elektronik parkir atau e-parkir kendaraan di Gedung Parkir Pura Manik Mas Besakih, Banjar Besakih Kangin, Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Karangasem, ternyata belum berfungsi.
Meskipun seluruh fasilitas e-parkir sudah lengkap, namun pelayanan parkir ini masih manual. "Masih butuh waktu. Nantinya menunggu kerja sama dengan Bank BPD Bali," jelas Kepala Badan Pengelola Fasilitas Kawasan Suci Pura Agung Besakih, I Gusti Lanang Muliarta di ruang kerjanya, Banjar Besakih Kangin, Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Kamis (13/4).
Sementara ini, kata dia, pihaknya memberdayakan petugas untuk memberikan pelayanan secara manual. Gedung parkir berlantai empat, di setiap lantai ada petugas menjaga memberikan pelayanan. Petugas memungut parkir setiap mobil yang masuk dengan memberikan tiket berbayar Rp 5.000 per kendaraan roda empat.
Karena manual, badan pengelola memberlakukan parkir tanpa durasi waktu. Sedangkan fasilitas parkir telah tersedia, mulai mesin tiket 8 titik, tempat bayar dan portal tempat mobil keluar areal parkir.
Badan Pengelola Fasilitas Kawasan Suci Pura Agung Besakih, kata I Gusti Lanang Muliarta juga telah merancang antrian online, Smart Queue Sys. Hanya saja antrian online itu juga belum berlaku. "Itu baru rencana antisipasi ke depan," tambahnya.
Walau tanpa e-parkir dan antrian online, ribuan pamedek sejak pagi hingga dini hari terus membeludak. Selama itu nyaris tanpa antrian dan hambatan. Kendaraan yang bergerak ramai lancar ke luar - masuk gedung parkir. Gedung parkir di jaba Pura Manik Mas, kapasitas 1.541 kendaraan roda empat, masing-masing lantai dasar 94 unit, lantai I sebanyak 376 unit, lantai II sebanyak 449 unit, lantai III sebanyak 507 unit dan lantai atas 115 kendaraan. Belum lagi menampung kendaraan roda dua, sehingga seluruh kendaraan pamedek tertampung di gedung parkir, dan berlaku larangan parkir di bahu jalan.
Khusus untuk 250 bus besar, tersedia parkir di Terminal Banjar Kedundung, Desa Besakih, selanjutnya pamedek dilayani menggunakan mobil listrik hingga di jaba Pura Manik Mas Besakih.
Pantauan NusaBali di kawasan Besakih, tidak ada lagi kendaraan pamedek parkir di lahan milik warga masyarakat. Hanya saja masih ada pamedek yang parkir di jaba Pura Batumadeg Besakih dan Pura Kiduling Kreteg Besakih. Sebab, pamedek yang parkir di jaba Pura Batumadeg, datang melalui jalur barat dan yang parkir di jaba Pura Kiduling Keteg melalui jalur timur. Dengan itu, tidak memengaruhi kepadatan arus lalulintas dari arah selatan menuju Gedung Parkir Pura Manik Mas.*k16
Komentar