PDIP Fasilitasi Mudik dengan Kereta Api
Didanai Kader Secara Gotong Royong
JAKARTA, NusaBali - DPP PDI Perjuangan (PDIP) melepas pemudik naik kereta api Kertajaya dengan rute Jakarta-Semarang-Surabaya di Stasiun Senen, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Selasa (18/4) sore.
Ada sembilan gerbong yang dilepas dengan ratusan penumpang yang keberangkatannya difasilitasi oleh PDIP. Mereka dilepas oleh Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto yang didampingi Wakil Bendara Umum Rudianto Tjen dan Ketua DPP PDIP Rokhmin Dahuri.
Tak hanya melepas keberangkatan, mereka juga memberikan goodie bag berisi bekal kepada penumpang. Dalam acara pelepasan pemudik di Stasiun Senen ini, hadir juga Kepala Sekretariat Kantor DPP PDIP Yoseph Aryo Adhi Dharmo.
Sembari memberikan goodie bag kepada penumpang, Hasto menyampaikan bahwa fasilitas kereta api era Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah sangat baik. "Bapak, ibu, kereta api saat ini dibanding dulu sudah sangat jauh membaik. Saat ini gerbongnya bersih, dingin, dan wangi. Tidak desak-desakan lagi," kata Hasto.
Hasto mengatakan, pada pekan ini PDIP fokus membantu pemerintahan Presiden Jokowi dalam rangka mudik lebaran. Dosen Ilmu Pertahanan (Unhan) RI itu juga menyampaikan PDIP akan memberikan bantuan pada arus balik. Hasto mengatakan, pemberangkatan pemudik dengan kereta api menggunakan dana gotong royong dari kader PDIP.
"Total ada sembilan gerbong kereta api. Sebelumya, kami menunggu lampu hijau dari pemerintah bahwa akhirnya mudik ini dapat dilakukan secara massal. Akhirnya setelah berjuang, kami mendapat sembilan gerbong dan sudah dibayar dengan gotong royong kader partai," kata Hasto.
PDIP, lanjut Hasto, juga mendirikan Posko Gotong Royong di sejumlah tempat di titik-titik arus mudik. Hasto menerangkan ini merupakan kali ketiga PDIP memberangkatkan pemudik menggunakan moda kereta api.
"Ini sebagai apresiasi kepada pemerintahan Pak Jokowi, Menhub, dan juga Menteri BUMN yang telah membangun kerja sama dengan baik, sehingga transportasi publik melalui kereta api ini semakin baik untuk digunakan sebagai moda transportasi untuk mudik," kata dia.
Tak hanya itu, tambah Hasto, PDIP juga menyiapkan 178 bus pada hari ini untuk membawa pemudik pulang ke kampung halaman. "Kalau gerbong total sembilan dan busnya 178, jadi total diperkirakan, ya, sekitar 9 ribu pemudik," kata Hasto. k22
Komentar