Cricket Putra Berpeluang Raih Perunggu
Peluangnya cukup besar merai perunggu kategori 50 over. Sebab, tim putra mengetahui lawan yang akan dihadapi, Thailand. Timnas Putra pun optimistis menang, karena juga menundukkan Thailand di kategori T20.
JAKARTA, NusaBali
Timnas Cricket Putra telah memulai pertandingan di SEA Games 2023 Kamboja. Tim yang didominasi atlet dari Bali itu, memiliki peluang meraih medali perunggu kategori 50 over dan T20. Mereka akan bertanding pada Sabtu (6/5) untuk memperebutkan perunggu.
"Timnas Cricket Putra sudah mulai bertanding di 50 over dan T20 di babak penyisihan. Sabtu (6/5) nanti, akan bertanding memperebutkan medali perunggu. Peluang kita dapat medali perunggu sangat besar," ujar General Manager Pengurus Pusat Persatuan Cricket Indonesia (PP PCI) Afie Fiermansyah , Rabu (3/5).
Afie menjelaskan, peluangnya cukup besar mendapatkan perunggu di kategori 50 over. Sebab, tim putra sudah mengetahui lawan yang akan dihadapi, yaitu Thailand. Timnas Putra pun optimistis menang, karena mereka melibas Thailand di kategori T20 pada Senin (1/5).
Dari nomor itu mereka bisa mengintip kemampuan tim Negeri Gajah Putih tersebut. "Dari sana, kami yakin bisa menang dari Thailand di nomor 50 over," ucap Afie.
Ketika menang dari Timnas Thailand di T20, atlet cricket putra asal Pulau Dewata, Danielson Johanis Hawoe mendapat predikat sebagai pemain terbaik. Alfie pun mengatakan, di setiap games memang dipilih pemain terbaik. Rata-rata mereka berasal dari tim yang menang di pertandingan.
Afie berharap, atlet cricket putra Indonesia lainnya bisa memperoleh predikat itu di games selanjutnya. Timnas sendiri di 50 over kalah dari Timnas Kamboja, Sabtu (29/5). Sala satu faktornya tuan rumah diperkuat pemain naturalisasi dari India, Pakistan dan Afrika Selatan. Nama-nama pemain naturalisasi itu, baru diketahui listnya mendekati pertandingan.
Sedang peluang medali perunggu di T20, kata Afie, belum bisa diprediksi. Pasalnya, mereka belum mengetahui lawan yang akan dihadapi. Timnas masih menunggu pertandingan di group lainnya yang masih menyisahkan Filipina, Singapura dan Kamboja. Di T20, Indonesia memetik satu kali kemenangan dan satu kali kalah.
"Kami menang dari Thailand, Senin (1/5) dan kalah dari Malaysia, Selasa (2/5). Walau belum mengetahui lawan yang akan dihadapi dalam perebutan medali perunggu di T20, kami akan berusaha sebaik mungkin agar meraih medali tersebut," kata Afie.
Rabu (3/5) ini, Timnas Cricket Putra tak bertanding. Mereka bertanding lagi saat memperebutkan medali perunggu pada Sabtu (6/5). Waktu yang ada pun, mereka gunakan untuk latihan dan recovery. Selain turun di T20 dan 50 over, Timnas Cricket Putra juga main di kategori sixes pada 15 Mei nanti. k22
1
Komentar