nusabali

Timnas Indonesia Jumpa Thailand di Final

Dramatis, 10 Pemain Garuda Muda Singkirkan Vietnam

  • www.nusabali.com-timnas-indonesia-jumpa-thailand-di-final

Gol pembuka Komang Trisnanda mengantarkan Indonesia ke Final SEA Games 2023 Kamboja.

JAKARTA, NusaBali 
Timnas Indonesia U-22 ke final sepakbola SEA Games 2023. Garuda Muda menang atas Timnas Vietnam U-22 dengan skor 3–2, kendati bermain dengan 10 orang sejak pertengahan babak kedua. Pada babak final, Indonesia akan berjumpa Thailand yang pada semifinal sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 3–0. 

Berlaga di National Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5), Indonesia vs Vietnam berkedudukan 1-1 pada babak pertama. Gol dari Komang Teguh Trisnanda, disamakan oleh Nguyen Van Tung.

Indonesia unggul lagi pada menit ke-53. Muhammad Ferrari yang membukukan gol kedua tim Merah-Putih. Indonesia defisit pemain, Pratama Arhan mendapat kartu kuning kedua delapan menit berselang.

Skuad asuhan Philippe Troussier berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-78 melalui gol bunuh diri Bagas Kaffa, setelah gagal mengantisipasi dengan baik umpan silang Vietnam ke kotak penalti Indonesia. Skor kembali sama kuat 2-2.

Indonesia mencetak gol kemenangan via Taufani Muslihuddin pada masa injury time. Tak lama kemudian laga selesai, Indonesia pun menang 3-2. 

Dengan kemenangan secara dramatis ini, pada babak final, Indonesia bakal berjumpa Timnas Thailand setelah mengalahkan Timnas Myanmar dengan skor 3–0. Babak final Indonesia versus Thailand akan berlangsung di National Olympic Stadium pada Selasa, 16 Mei 2023.

Foto : Komang Teguh Trisnanda. -IST

Hasil tersebut membuat Timnas Indonesia U-22 mengakhiri puasa kemenangan atas Timnas Vietnam U-22 di SEA Games. Garuda Muda menumbangkan Golden Star Warrior di semifinal SEA Games 2023.

Indonesia memetik kemenangan atas Vietnam dengan skor akhir 3-2 di semifinal SEA Games 2023. Saat bermain di National Olympics Stadium, Sabtu (13/5/2023), Indonesia menjalani laga panas dengan Vietnam.

Sebelum laga ini, Indonesia puasa kemenangan saat melawan Vietnam sejak 2015. Dalam empat pertandingan, Indonesia empat kali kalah dan sekali imbang.

Indonesia, yang diasuh Indra Sjafri, kalah dua kali dari Vietnam di SEA Games 2019. Indonesia kalah 1-2 di fase grup dan tumbang 0-3 pada pertandingan final SEA Games di Manila, Filipina.

Untuk diketahui, seperti dilansir detiksports, coach Indra Sjafri pernah mengantarkan Indonesia lolos ke final SEA Games pada 2019. Saat itu, Indonesia kalah 0-3 dari Vietnam di Filipina.

Indonesia sudah lama tak menggapai emas di SEA Games. Terakhir kali Indonesia menjadi yang terbaik di SEA Games pada 1991.

Sementara itu,  Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebutkan bahwa kemenangan Timnas U-22 Indonesia atas Vietnam dengan skor 3-2 pada semifinal SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu menunjukkan jika kita punya nyali. 

Foto: Ketua Umum PSSI Erick Thohir menuruni tangga untuk menemui suporter dan pemain timnas Indonesia usai menang lawan Vietnam di Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023). ANTARA

“Terima kasih teman-teman di lapangan yang selalu saya ingatkan jika kita punya mental, punya nyali, ada hari ini. Itulah yang bikin kita menang. Dengan sepuluh pemain kita terus dan terus melawan. Sempat kebobolan, tapi saat dua menit kita menggolkan. Itulah Indonesia,” kata Erick Thohir usai melihat pertandingan.

“Terima kasih masyarakat Indonesia, terima kasih pencinta sepakbola Indonesia yang terus berdoa, terus percaya bahwa tim kita ada,” imbuh Erick.

Selama pertandingan berlangsung, Menteri BUMN ini terus memberikan dukungan pada tim asuhan Indra Sjafri dari tribun VIP. Erick bahkan terlihat berkaca-kaca saat timnas Garuda Muda memastikan kemenangan dan lolos ke final.

Tidak ketinggalan, Erick langsung menyambangi suporter Indonesia yang terus memberikan dukungan selama pertandingan yang berlangsung dengan ketat. Bahkan Pratama Arhan harus mendapatkan kartu merah.

“Sekarang kembali kita fokus dan recovery pemain. Ini jadi kunci karena pasti kelelahan, secara fisik secara mental. Sekarang harus siap lagi untuk final,” ujar Erick seperti dilansir Antara.

Orangtua pesepakbola Timnas Komang Teguh Trisnanda, I Nyoman Mertajiwa saat dikonfirmasi kemarin malam sangat bersyukur anaknya bisa mengantarkan tiket ke final untuk Timnas Indonesia. Pemain Center Back Timnas Indonesia I Komang Teguh Trisnanda dkk diharapkan dapat mengakhiri puasa medali emas Indonesia pada ajang SEA Games XXXII/2023 di Kamboja. 

“Semifinal sempat menegangkan, tapi saya sangat bersyukur Timnas Indonesia bisa ke final, di final pada Selasa (16/5) nanti. Semoga Indonesia benar-benar bisa menghakiri puasa medali emas sepakbola di ajang SEA Games Kamboja,” harap Mertajiwa. 

Diakui, anaknya pemain kelahiran Sanur, Denpasar, 28 April 2002 asli asal Banjar Pule, Kelurahan Kawan, Bangli, sudah 3 kali tampil selama ajang SEA Games Kamboja. Komang Teguh waktu penyisihan turun sebanyak 2 kali, saat lawan Timor Leste dan Kamboja, dan hasilnya positif meraih kemenangan. 

Foto: Pesepak bola timnas Indonesia U-22 Muhammad Ramadhan Sananta (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Vietnam Ngoc Thang Nguyen (kedua kiri) pada pertandingan babak semifinal SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023). -ANTARA

Jalannya pertandingan

Indonesia unggul pada menit ke-10. Lemparan ke dalam Pratama Arhan disambut dengan sundulan Komang Teguh Trisnanda Putra. Kiper Vietnam, Quan Van Chuan, gagal membendung bola. Indonesia unggul 1-0.

Nguyen Van Tung membawa Vietnam menyamakan kedudukan. Van Tung melakukan sundulan meneruskan umpan silang dari sayap kiri. Bolanya gagal dihalau oleh Ernando.

Keributan terjadi di masa injury time babak pertama. Alfeandra Dewangga dan Vo Minh Trong mendapatkan kartu kuning karena bersitegang. Hingga turun minum kedudukan imbang tidak berubah. Indonesia vs Vietnam sementara 1-1.

Indonesia mencetak gol kedua pada menit ke-53. Lemparan ke dalam Arhan kembali menjadi ancaman, bolanya ditinju kiper Vietnam, Quan Van Chuan. Second ball disambut Marselino Ferdinan, tendangannya dibelokkan Ferrari hingga masuk ke gawang.

Indonesia harus bermain dengan 10 pemain pada menit ke-61. Dia melakukan pelanggaran pada pemain sayap Vietnam, hingga wasit mengganjar dengan kartu merah.

Vietnam mengancam pada menit ke-71. Khuat Van Khang melepas tendangan jarak jauh, arahnya masih melebar dari gawang yang dikawal oleh Ernando Ari.
Indonesia sesekali mengancam gawang Vietnam. Tendangan jarak jauh Taufani Muslihuddin pada menit ke-73 masih melebar.

Kedudukan kembali seimbang pada menit ke-79. Umpan silang Nguyen Ngoc Thang salah diantisipasi oleh Bagas Kaffa hingga masuk ke gawang sendiri.
Ernando melakukan penyelamatan pada menit ke-85. Sundulan Van Tung yang ditepis hingga membuahkan tendangan sudut.

Indonesia mencetak gol ketiga via tendangan Taufani Muslihuddin pada masa injury time. Dia mengecoh pemain Vietnam untuk mencetak gol kemenangan. Hingga laga selesai tak ada gol tambahan, Indonesia melaju ke final SEA Games 2023. 7 dek

Susunan Pemain

Indonesia: Ernando Ari; Rizky Ridho, Amiruddin Bagas, Komang Teguh (Muhammad Ferrari 46), Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga; Ananda Raehan (Taufani Muslihuddin 46), Marselino Ferdinan, Fajar Fathur Rachman, Witan Sulaeman (Rio Ilham 64), Muhammad Ramadhan Sananta

Vietnam: Quan Van Chuan; Phan Tuan Tai, Tran Quang Thinh, Nguyen Ngoc Thang, Le Van Do, Nguyen Van Tung, Nguyen Thanh Nhan, Nguyen Thai Son, Ho Van Cuong, Vo Min Trong, Nguyen Duc Phu

Komentar