Radja, 'Rajanya Roma'
Pemain keturunan Indonesia Radja Nainggolan dinobatkan menjadi “Raja Roma” alias terpilih sebagai pemain terbaik AS Roma di musim kompetisi 2016/2017.
ROMA, NusaBali
Gelandang timnas ‘Belgia-Batak’ itu unggul tipis atas sang top scorer Edin Dzeko dalam polling situs resmi Roma.
Lebih dari 27 ribu fans Roma memberikan dukungannya di website Roma berbahasa Italia, Inggris hingga Indonesia. Nainggolan mendapatkan 29 persen suara, lebih banyak daripada rekan-rekannya. Dzeko di urutan kedua dengan 28 persen, dan ketiga Mohamed Salah 22 persen.
Lalu Daniele De Rossi 8 persen, diikuti Federico Fazio (6 persen), Wojciech Szczesny (4 persen), Emerson Palmieri (2 persen) dan Kevin Strootman (1 persen).
Musim 2016/17 kemarin, Nainggolan mencetak 14 gol dan 8 assist dalam 53 penampilan bersama Roma di semua kompetisi. Dia adalah salah satu pilar penting di skuat Giallorossi.
Nainggolan pun mengungkapkan, pada musim ini dirinya senang dengan performanya secara pribadi, termasuk dalam hal torehan golnya. Ia menyebutkan gol ke gawang Inter Milan adalah gol terbaiknya. Yakni saat Roma menang 3-1 di Giuseppe Meazza, dan Radja membuat dua gol. "Mungkin salah satu dari dua gol melawan Inter Milan," ungkap Nainggolan saat ditanya gol terbaiknya.
"Gol pertama secara teknik lebih sulit, yang kedua lebih kuat. Saya pikir yang kedua mungkin lebih sulit, karena saya berlari sangat jauh dan menemukan kekuatan untuk menendang bola dengan keras itu begitu susah. Dan khususnya melawan kiper bagus seperti Samir Handanovic," kata Radja. *ant
1
Komentar