Atasi Italia, Uruguay Juara Piala Dunia U-20
BUENOS AIRES, NusaBali - Timnas Uruguay sukses jadi juara Piala Dunia U20 setelah mengalahkan Italia 1-0, dalam laga final di Stadion Ciudad de La Plata, Buenos Aires, Argentina, Senin (12/6) dinihari Wita. Sedangkan di tempat yang sama, Israel meraih posisi ketiga usai mengalahkan Korea Selatan 3-1.
Pada laga itu kemenangan Uruguay berkat gol tunggal winger Luciano Rodriguez pada babak kedua. Hasil tersebut menjadi gelar pertama Piala Dunia U-20 bagi Uruguay. Sebelumnya mereka dua kali harus puas di posisi kedua pada 1997 dan 2013.
Sedangkan Italia sendiri sebenarnya mendominasi jalannya laga dengan mencatatkan 54 persen penguasaan bola. Sedangkan Uruguay rajin dalam melakukan serangan dengan melepaskan 15 tendangan yang empat di antaranya tepat sasaran.
Pada babak pertama, Uruguay menggempur lini pertahanan Italia melalui upaya yang dilakukan Fabricio Diaz dan Anderson Duarte, namun belum ada yang membuahkan hasil.
Selanjutnya pada babak kedua Uruguay tidak mengendurkan serangan dan terus menekan lini pertahanan Italia melalui upaya para pemain.
Upaya Uruguay membuahkan hasil pada menit ke-86 setelah Rodriguez membobol gawang Italia yang dijaga Sebastiano Desplanches. Skor 1-0 untuk kemenangan Uruguay bertahan hingga laga usai.
Sementara itu, timnas Israel mengamankan tempat ketiga Piala Dunia U20 usai mengalahkan Korea Selatan dengan skor 3-1 dalam perebutan tempat ketiga di Stadion Ciudad de La Plata, Buenos Aires, Senin dini hari.
Pada pertandingan itu, kemenangan Israel hadir berkat gol Anan Khalaili, Omer Senior, dan Ran Binyamin. Sedangkan Korea Selatan membalas lewat penalti Lee Seung-Won.
Hasil itu pencapaian terbaik Israel dalam ajang Piala Dunia U20 setelah pada tahun sebelumnya menempati tempat kedua Piala Eropa U-19.
Meski timnas Italia U-20 gagal meraih trofi juara di Piala Dunia U-20, namun striker Italia Cesare Casadei meraih dua penghargaan pada turnamen tersebut, yakni meraih golden ball sebagai pemain terbaik dan golden boot sebagai pencetak gol terbanyak (8 gol). Italia juga meraih penghargaan kiper terbaik (golden glove) atas nama kiper Sebastiano Desplanches. ant
Pemain Terbaik
Golden Ball : Cesare Casadei (Italia)
Silver Ball : Alan Matturro (Uruguay)
Bronze Ball : Lee Seungwon (Korea Selatan)
Top Skorer
Golden Boot : Cesare Casadei (Italia)
Silver Boot : Marcos Leonardo (Brasil)
Bronze Boot : Oscar Cortes (Kolombia)
Kiper Terbaik
Golden Glove : Sebastiano Desplanches (Italia)
Komentar