nusabali

Wagub: Bali Andalkan Tiga 'Kaki'

  • www.nusabali.com-wagub-bali-andalkan-tiga-kaki

Cok Ace mengungkapkan, bahwa pariwisata sebagai lokomotif perekonomian hingga saat ini masih bersifat ambigu.

LABUAN BAJO, NusaBali
Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) menyebut Bali belajar banyak atas ketergantungan terhadap sektor pariwisata. Kini, Bali tidak hanya mengandalkan satu sektor perekonomian namun tiga. 

"Perekonomian Bali yang sebelumnya hanya ditopang oleh sektor pariwisata saja, namun saat ini sudah mulai dikembangkan dua kaki lainnya yakni sektor pertanian dan sektor UMKM," ujar Wagub Cok Ace saat memberikan kuliah umum di Politeknik Elbajo Commodus, Laboan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Senin (19/6).

Cok Ace mengungkapkan, bahwa pariwisata sebagai lokomotif perekonomian hingga saat ini masih bersifat ambigu, karena ketika pariwisata terpuruk maka lokomotif tersebut dapat menjadi dua kondisi yang bertolak belakang. 

Gerbong lokomotif tersebut akan bisa menjadi pendorong yang baik dan juga dapat mengalami terjun bebas apabila tidak ditopang oleh sektor ekonomi lainnya, seperti sektor pertanian dan UMKM. 

Hal ini dapat dilihat pada kondisi dua tahun lalu, di mana ketika pariwisata lumpuh akibat virus Covid-19, maka harus ada sektor perekonomian lain yang siap menopang ekonomi daerah dan masyarakat. 

"Tidak semua bisa instan, semua harus berproses karena sesuatu yang berkualitas akan lahir dari sebuah proses yang keras dan konsisten, sama halnya dengan perekonomian Bali yang sebelumnya hanya ditopang oleh sektor pariwisata saja, namun saat ini sudah mulai dikembangkan dua kaki lainnya yakni sektor pertanian dan sektor UMKM," jelas Cok Ace.  

Direktur Utama Politeknik Elbajo Commodus Prof I Nengah Dasi Astawa menambahkan bahwa untuk menjadi sukses dan berhasil maka setiap orang harus menyiapkan diri dengan kemampuan dan keahlian sehingga dapat membenahi perekonomian keluarga, diri sendiri, dan tanah kelahiran. 7 cr78

Komentar