502 Personel Polresta Amankan Sholat Ied di 89 Titik
DENPASAR, NusaBali - Polresta Denpasar menerjunkan 502 personel untuk mengamankan Sholat Idul Adha 1444 hijriah tahun 2023 di 89 titik di seluruh Kota Denpasar dan di Kecamatan Kuta dan Kuta Selatan, Kamis (28/6).
Ratusan personel yang tersebar di puluhan titik itu dibawah komando Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas.
Kapolresta menjelaskan ratusan personelnya diterjunkan untuk memastikan pelaksanaan Hari Raya Idul Adha berjalan lancar. Tidak ada gangguan dan juga tidak mengganggu aktivitas masyarakat umum lainnya. Personel yang diterjunkan gabung dengan petugas dari instansi terkait lainnya seperti Dinas Perhubungan, Satpol PP, dan juga Pecalang.
Perwira melati tiga di pundak ini mengaku pengamanan dimulai pukul 06.00 Wita sampai pukul 09.00 Wita berjalan lancar. Menurutnya berjalan lancarnya pelaksanaan sholat ied ini tak terlepas dari partisipasi masyarakat Denpasar yang saling menghargai dan memiliki tolerasi antar umat beragama.
"Kita lakukan pengamanan agar kekhusyukan sholat ied tidak terganggu oleh situasi yang tak diinginkan. Selain itu personel kami dan petugas dari instansi terkait lainnya untuk mengatur lalu lintas atau apapun yang membutuhkan bantuan polisi di setiap titik yang dijaga," ungkap Kombes Bambang kemarin siang.
Sementara pengamanan di setiap Polsek dilakukan sejak Rabu (28/6) malam yang melaksanakan takbiran. Di wilayah Hukum Polsek Kuta misalnya ada 11 Masjid menyelenggarakan kegiatan takbiran keliling untuk menyambut Hari Raya Idul Adha. Personel Polsek Kuta melakukan pengamanan agar takbiran itu berjalan lancar dan aman.
Sementara Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan merayakan Idul Adha, Polda Bali bersama Polres/Polresta juga berkurban yang disebut kurban presisi. Polda Bali sendiri berkurban dengan 13 ekor sapi dan 33 ekor kambing. Puluhan hewan tersebut disembelih dan dagingnya dibagikan kepada 2.400 orang, terdiri dari personel Polda Bali yang beragama Islam, purnawirawan dan warakawuri, jamaah Masjid At-Taqwa Polda Bali, dan jamaah masjid dan mushalla di sekitar Polda Bali yang tidak dapat menyiapkan hewan kurban serta kaum dhuafa yang sudah mendaftar untuk mendapat bantuan daging hewan kurban.
Polresta Denpasar mengurangkan 7 ekor sapi dan 9 ekor kambing. Dagingnya dibagikan kepada 750 orang. Polres Badung mengurangkan 1 ekor sapi dan 1 ekor kambing. Dagingnya dibagikan kepada 150 orang. Polres Gianyar mengurangkan 1 ekor sapi dan 1 ekor kambing. Dagingnya dibagikan kepada 150 orang. Polres Tabanan mengurbankan 4 ekor kambing. Dagingnya untuk dibagikan keoada 100 orang.
Berikutnya Polres Jembrana mengurbankan 4 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Dagingnya untuk dibagikan kepada 650 tang. Polres Buleleng mengurbankan 2 ekor sapi. Dagingnya untuk dibagikan kepada 250 orang. Polres Karangasem mengurbankan 1 ekor sapi dan 7 ekor kambing. Dagingnya untuk dibagikan kepada 350 orang. Polres Klungkung mengurbankan 1 ekor sapi dan 3 ekor kambing. Dagingnya untuk dibagikan kepada 250 orang. Polres Bangli mengurbankan 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Dagingnya untuk dibagikan kepada 200 orang. 7 pol
1
Komentar