Keturunan Indonesia Segera ke AC Milan
MILAN, NusaBali - Klub Serie A, AC Milan dilaporkan selangkah lagi mendapatkan tambahan tenaga di lini tengah, dengan merekrut Tijjani Reijnders dari AZ Alkmaar Belanda. Langkah untuk menggantikan gelandang andalan, Sandro Tonali yang dibajak klub Inggris, Newcastle United.
Dilansir Calciomercato, Milan sangat tertarik mendapatkan Reijnders berkat performanya yang bagus bersama Alkmaar. Musim lalu pemain keturunan Indonesia itu jadi andalan di lini tengah klub Eredivisie, dengan tampil 54 kali.
Statistiknya juga bagus, dengan mencetak tujuh gol dan 12 assist. Jadi Reijnders dinilai jadi pengganti yang bagus untuk Tonali. Beberapa hari terakhir Milan kian intensif berkomunikasi dengan agen Reijnders, dan hampir menyepakati kontrak di San Siro. Selain itu Milan juga mulai bernegosiasi dengan Alkmaar.
Pemain yang memiliki darah Indonesia dari sang ibu itu dilaporkan masih terikat kontrak di AZ hingga tahun 2027 mendatang. AC Milan dikabarkan harus menyiapkan sekitar 25-30 juta Euro untuk memboyongnya ke Italia. *
Komentar