Pecatur Putra Diharapkan Juara Zona
DENPASAR, NusaBali - Pengprov Percasi Bali menetapkan pecatur definitif mewakili Bali dalam kualifikasi PON yang akan dilangsungkan pada 23-27 Agustus 2023 di Palangkaraya, Kalimantan Tengah.
Tim definitif sektor putra dihuni enam atlet catur yang akan tampil dalam kualifikasi PON lewat sistem zona.
"Untuk pecatur putra sekarang ini sudah definitif, diisi 6 orang atlet," ucap Sekretaris Umum Pengprov Percasi Bali, Putu Widhiari, Rabu (26/7).
Putu Widhiari yang juga mantan atlet catur itu mengatakan, Sektor putra akan dimainkan di setiap zone dan Bali masuk zone Kalimantan terdiri dari 6 provinsi terdiri dari Bali, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.
Untuk putra, juara zone akan langsung lolos PON 2024 sedangkan untuk peringkat 2 dan 3 di zone akan mengikuti play off yang digelar bersamaan dengan Pra PON catur untuk putri.
"Semoga saja bisa keluar sebagai juara zona agar bisa lolos otomatis," harap Putu Widhiari.
Widhiari memiliki harapan bisa meraih tiket otomatis dengan materi yang ada. Optimisme itu karena mereka berada di zona Kalimantan. Target timnya, diakui Widhiari, memang jadi sebagai juara zona, dan dia yakin dengan atlet yang ada.
Menurut Putu Widhiari, Putu Widhiari menyebutkan enam atlet yang diterjunkan di sektor putra itu yakni Simon Kurniawan, Royke Donalto Runturambi, Putu Luhur Apngal Kusuma, Fabian Glen Mariano, Anak Agung Gede Agung, dan I Gusti Bagus Oka Sarjana.
Sementara itu Pengprov Percasi Bali telah lebih dulu memutuskan tim definitif pecatur putri dihuni sebanyak 6 orang atlet. Keenam pecatur putri yang telah ditetapkan secara definitif yakni Kadek Iin Dwijayanti WFM, Gracelia Paramesthi Samekto MNW, Ni Nyoman Wahyu Udayani MNW, Nonia Andyk Ulandari MPW, Kadek Lusiana dan Rahila Ayodya Pinka.
"Akumulatif kita di babak kualifikasi PON nanti diperkuat 12 orang atlet," kata Putu Widhiari.
Putu Widhiari menyebutkan untuk sektor putri harus mampu tembus babak 8 besar Pra PON. "Untuk putri tidak ada pembagian zona wilayah, semua digabung jadi satu," tegas Widhiari.
Kata dia, untuk sektor putri rival diakui akan datang dari pecatur DKI Jakarta, Kaltim, dan kepulauan Jawa.dek
1
Komentar