nusabali

Desak Rita Tumpuan Bali di Pra PON

FPTI Sebut Masih Ada Atlet Lain Menonjol

  • www.nusabali.com-desak-rita-tumpuan-bali-di-pra-pon

Saat PON XX/2021 di Papua, Desak Made Rita kan mendapatkan medali emas, saya harap prestasi yang ada dipertahankan dan kalau bisa ditingkatkan lagi saat mengusung nama Bali di level nasional.

DENPASAR, NusaBali 
Pengprov Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Bali berharap atlet andalannya Desak Made Rita Kusuma Dewi yang akan turun di nomor speed world record perorangan putri mampu merealisasikan target meraih tiket PON dalam kualifikasi di Semarang Jawa Tengah, pada 24-27 Oktober. Atlet asal Buleleng itu hingga kini masih aktif di Pelatnas dan dia dinilai akan jadi yang terbaik di nomor yang diikutinya. 

Meski demikian, FPTI Bali juga sedang menyiapkan atlet panjat tebing lainnya yang dinilai memiliki prestasi menonjol dan diharapkan mampu memberikan kekuatan di ajang Pra PON dan PON XXI/2024 di Aceh dan Sumatera Utara nanti. 

Menurut Waketum Pengprov FPTI Bali, Suhardi Eka Prasetya pada Kamis (27/7), atlet andalannya Desak Rita memang atlet murni binaan lokal Bali yang saat ini memiliki catatan prestasi bagus di ajang nasional dan internasional. Dalam berbagai kesempatan, mulai Kejurnas FPTI XVIII 2022 di Bangka Belitung, akhir Desember lalu, Desak Rita masih mampu menjadi yang terbaik. 

Menurut Suhardi Eka Prasetya, pada event internasional Desak Made Rita juga sering menjadi andalan Indonesia dan catatan prestasinya juga bagus. Akhirnya Desak Rita menjadi salah satu atlet yang juga dipanggil masuk tim bayangan Pra PON Bali. 

"Waktu PON XX/2021 di Papua, Desak Made Rita kan mendapatkan medali emas, saya harap prestasi yang ada dipertahankan dan kalau bisa ditingkatkan lagi saat mengusung nama Bali di level nasional," kata Suhardi Eka, yang juga birokrat di Disikpora Provinsi Bali itu. 

Suhardi Eka pun berharap pada saat Pra PON tenaga Desak Made Rita tetap bisa membela Bali untuk meraih tiket PON. Semua itu karena Bali masih komitmen hanya mengandalkan atlet murni binaan sendiri di ajang nasional. 

"Kita masih memiliki keyakinan yang cukup dengan mengandalkan semua potensi atlet lokal di nasional, buktinya Desak Made Rita kini menjadi andalan Indonesia di berbagai event internasional, itu kita konsisten lakukan pembinaan atlet lokal Bali," kata Suhardi Eka, yang juga pelatih panjat tebing Bali itu. 

Apakah akan ada atlet penyokong lainnya yang juga diharapkan meraih medali dalam Pra PON dan PON, Suhardi Eka mengakui ada beberapa atlet yang kelihatannya progresnya sangat menonjol. Atlet bersangkutan diyakini akan mampu membawa harus nama Bali di Pra PON dan PON 2024. 

Atlet yang dipanggil FTP Bali, yakni Himalaya, I Gusti Ngurah Bayu Segara, I Gede Surya Parta, Julianto, dan Wisnu Golden untuk di sektor putra. Sedangkan di bagian putri ada Desak Made Rita Kusuma Dewi, Kadek Adi Asih, dan Ni Luh Jelita Darmawati.

Menurut Suhardi Eka, peta perkembangan panjat tebing dan peluangnya cukup berimbang di Pra PON. Semua itu karena atlet panjat tebing diluar kepulauan Jawa kian bermunculan, mengakibatkan persaingan tidak hanya ketemu atlet Jawa, tapi luar Jawa.

"Selama ini yang menjadi lawan kuat kita yakni atlet panjat tebing asal Jatim, Jabar dan Jateng. Namun dalam perkembangannya atlet panjat tebing asal Kaltim, Kalbar, Sulsel, dan Sumut juga bagus. Itu berdasarkan dari berbagai event nasional yang diikuti selama ini termasuk ajang kejurnas.dek

Komentar