nusabali

Kanwil Kemenkumham Bali Donor Darah, Terkumpul 52 Kantong Darah

  • www.nusabali.com-kanwil-kemenkumham-bali-donor-darah-terkumpul-52-kantong-darah

DENPASAR, NusaBali.com - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Bali menggelar kegiatan bakti sosial donor darah di Aula Darmawangsa pada Selasa (8/8/2023).

Kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-78 Tahun 2023 ini berhasil mengumpulkan 52 kantong darah yang langsung disumbangkan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Bali.

Kegiatan yang bertajuk ‘Kemenkumham yang Semakin Berkualias untuk Indonesia Maju’ itu setidaknya diikuti oleh 73 ASN Kanwil Kemenkumham Bali dan ASN Unit Pelaksana Teknis (UPT) di wilayah Kemenkumham Bali.



Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Bali, Mamur Saputra mengatakan kegiatan donor darah kali ini selain bermanfaat meningkatkan kesehatan pegawai, juga sekaligus sebagai partisipasi pegawai Kementerian Hukum dan HAM kepada masyarakat yang membutuhkan darah.


"Tentunya suatu kehormatan untuk kami semua karena pada Peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) yang ke-78 tahun 2023, kami diberikan kesempatan menjadi seorang yang memberikan manfaat untuk orang lain melalui kegiatan donor darah ini,” ujar Mamur dalam sambutannya pada Selasa (8/8/2023).


Lebih lanjut ia jelaskan, tujuan bakti sosial donor darah tersebut adalah untuk meningkatkan rasa kepedulian kepada sesama manusia. Selain kegiatan donor darah, terang dia gelaran tersebut juga dibarengi dengan penyerahan piagam penghargaan oleh PMI Bali.


“Seperti pada slogan yang sering diucapkan yakni ‘Give Blood Save Live’ yang memiliki arti setetes darah yang kita berikan akan menyelamatkan kehidupan seseorang,” tutupnya. *ris




Komentar