nusabali

Kepala Daerah Berprestasi Bangun Kearifan Lokal

Gubernur Koster Terima Penghargaan dari ATVLI

  • www.nusabali.com-kepala-daerah-berprestasi-bangun-kearifan-lokal

Gubernur Koster dinilai telah mewujudkan Turyapada Tower KBS 6.0 Kerthi Bali sebagai upaya untuk melayani masyarakat Bali agar mendapat siaran TV.

DENPASAR, NusaBali
Asosiasi Televisi Lokal Indonesia (ATVLI) menganugerahi Gubernur Bali Wayan Koster penghargaan tertinggi atas kepemimpinannya sebagai Kepala Daerah Berprestasi dalam melaksanakan pembangunan daerah yang berkearifan lokal di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Penghargaan yang diterima Gubernur Koster bersama Gubernur Daerah Istimewa Yogjakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X, Walikota Tarakan, Kalimantan Utara, dr Khairul diserahkan oleh Ketua ATVLI Bambang Santoso dan disaksikan oleh Anggota Dewan Pers Toto Suryanto beserta pengurus Asosiasi Televisi Lokal se–Indonesia pada perayaan ulang tahun ke–21 ATVLI tahun 2023 yang berlangsung di Kalangan Madya Mandala, Taman Budaya Bali, di Denpasar pada Kamis (24/8) malam.

“Saya menyampaikan terima kasih kepada ATVLI atas penghargaan yang diberikan. Ini bukan cita-cita saya, tetapi penghargaan yang diterima akan kami jadikan pemacu untuk bekerja melayani masyarakat Bali sesuai visi pembangunan Bali yaitu, Nangun Sat Kerthi Lokal Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru,” kata birokrat dari Desa Sembiran, KecamataTejakula, Buleleng, ini.

Kehadiran televisi lokal termasuk media cetak, hingga radio memiliki peran strategis dalam melakukan penguatan budaya kepada masyarakat, sekaligus menjadi mitra strategis.

“Kami selaku pemerintah di dalam menyampaikan informasi capaian pembangunan yang sudah dilaksanakan kepada masyarakat, seperti contoh, pada saat pandemi Covid–19, dukungan penuh TV lokal sangat dirasakan untuk mensosialisasikan kebijakan Pemerintah Provinsi Bali dalam penanganan Covid-19. Sehingga Bali termasuk provinsi tebaik di Indonesia dalam penanganan Covid–19, yang diiringi dengan bergeraknya kembali perekonomian Bali sampai pulih pertumbuhannya di angka rata-rata 5,6 persen atau berada di atas pertumbuhan ekonomi Indonesia,” ujar Gubernur Koster.


Untuk itu, Gubernur Koster berharap agar TV lokal, berkomitmen mengangkat berita dengan kekhasan daerah serta tradisi seni budaya dan kearifan lokal. TV lokal harus memberikan pencerahan dan edukasi kepada masyarakat untuk terwujudnya sumber daya manusia yang beradab. TV lokal diharapkan tidak terbawa arus oleh pemberitaan TV nasional, sehingga TV lokal bisa terus menunjukkan pakemnya secara konsisten agar publik bisa membedakan sajian TV nasional dan TV lokal. TV lokal harus memposisikan diri sebagai media penyeimbang di tengah kuatnya arus pemberitaan hoax, miring, dan menyudutkan.

“Karena itu, ke depan mungkin kita sudah harus memikirkan UU Penyiaran yang menjangkau media digital, agar terbangunnya demokrasi yang mencerdaskan masyarakat,” kata Gubernur Koster.

Gubernur Koster mendapat apresiasi dari ketua dan pengurus Asosiasi Televisi Lokal se–Indonesia. Hal itu karena Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali ini dinilai telah bekerja nyata mewujudkan Turyapada Tower KBS 6.0 Kerthi Bali yang berlokasi di Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng sebagai upaya untuk melayani masyarakat Bali agar mendapat siaran TV yang berkualitas, melalui perluasan jangkauan siaran TV terutama di sejumlah kawasan blank spot di Bali Utara, Bali Barat, dan Bali Timur.

Ketua ATVLI Bambang Santoso mengucapkan selamat kepada Gubernur Koster yang telah meraih penghargaan tertinggi dari ATVLI sebagai Kepala Daerah Berprestasi.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Wayan Koster yang telah membawa Bali sebagai provinsi yang memiliki episentrum TV lokal dan memberikan semangat pada perkembangan TV lokal di Indonesia. Kita lihat sekarang ada puluhan TV lokal dari Aceh sampai Papua. Ini semuanya berawal dari pioner TV lokal di Bali. Kami memberikan penghargaan tertinggi kepada Gubernur Bali Bapak Wayan Koster yang tidak saja telah mensupport perkembangan TV lokal, namun betul-betul menjadi pemimpin yang membawa Bali memiliki magnet kuat di nasional maupun di internasional,” tuturnya. 7 bin

Harapan Gubernur Wayan Koster Terhadap Televisi Lokal
1. Berkomitmen mengangkat berita dengan kekhasan daerah serta tradisi seni budaya dan kearifan lokal.
2. TV lokal harus memberikan pencerahan dan edukasi kepada masyarakat untuk terwujudnya sumber daya manusia yang beradab.
3. TV lokal diharapkan tidak terbawa arus oleh pemberitaan TV nasional, sehingga TV lokal bisa terus menunjukkan pakemnya secara konsisten agar publik bisa membedakan sajian TV nasional dan TV lokal.
4. TV lokal harus memposisikan diri sebagai media penyeimbang di tengah kuatnya arus pemberitaan hoax, miring, dan menyudutkan.

Komentar