Guru SMAN Bebandem Raih Prestasi Potret Kurikulum Merdeka
AMLAPURA, NusaBali - Guru mata pelajaran Fisika di SMAN Bebandem, Karangasem Ni Wayan Adnyani SPd MPd, meraih prestasi Tingkat Nasional dengan karya bidang Potret Cerita Kurikulum Merdeka.
Prestasi ini datang dari Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi, selaku penyelenggara kegiatan.
Karya Ni Wayan Adnyani kategori foto kegiatan pembelajaran dengan tema, belajar mendalam bersama alam. "Karya foto saya masuk 10 besar, dan karya itu juga terpajang dalan pameran saat puncak Festival Kurikulum Merdeka," jelas, Ni Wayan Adnyani yang juga penekun sastra Indonesia dan Bali Modern, di SMAN Bebandem, Banjar Yehbunga, Desa Jungutan, Kecamatan Bebandem, Karangasem, Jumat (25/8).
Dia membuat foto kegiatan implementasi kurikulum merdeka, saat siswanya tengah melakukan kegiatan mengolah sampah. Hal itu sesuai kategori, belajar mendalam bersama alam, yang bertujuan membentuk karakter siswa, belajar memanfaatkan lingkungan sekitar, sehingga lingkungan jadi sumber belajar, sebagai pedoman dalam pembentukan karakter seseorang.
Dari pembelajaran itu, siswa dapat pelajaran berupaya mencintai lingkungan agar bersih, rindang dan terbebas dari sampah. Walau tetap ada sampah, siswa telah mampu mengolahnya, menjadi barang bernilai ekonomis.
"Foto saat siswa mengolah sampah, saya kirim melalui istagram panitia, berisikan narasi," jelas, ibu dua anak, kelahiran Banjar Desa, Desa/Kecamatan Bebandem.
Foto peserta yang terkirim diunggah di istagram 10 Mei - 4 Juni, pemilihan karya 20 Mei-6 Juni, pengumuman karya terpilih tahap I 8 Juni, pengumuman karya terpilih tahap II 10 Juni, pemberian apresiasi bagi karya terpilih 22 Juni, puncak Festival Kurikulum Merdeka 22 Juni.
"Foto yang saya kirim merupakan hasil pengalaman nyata praktik pembelajaran, yang bermakna dan menyenangkan bersama, merupakan implementasi kurikulum merdeka," tambah alumnus pascasarjana Undiksha Singaraja 2013 ini.
Dia menyebutkan, ada empat kategori dalam lomba tersebut yakni belajar tanpa batas dalam ruang terbatas, belajar mendalam bersama alam, guru kreatif belajar jadi interaktif, dan berkarya bersama belajar lebih bermakna.
Khusus untuk kategori belajar mendalam bersama alam, ada 10 karya terpilih, atas nama: Cucu Cubnayah, Deni Febriana, Kadek Dwiki Juliantara, Mayrino Candra Bayu Ardhi, Mudassir, Ni Wayan Adnyani, Ristina, Sabrina Ramadhani, Yudha Agista dan Yustina Sembiring. 7k16
Biodata
Nama : Ni Wayan Adnyani SPd MPd
Alamat : Banjar Desa, Desa/Kecamatan Bebandem, Karangasem
Lahir : 9 Februari 1981
Posisi di keluarga : Putri ke-5 dari 6 bersaudara
Orangtua : Mpu Sri Dharmapala Vajravani (alm) dan Mpu Istri
Pramodha Wardani
Suami : I Made Kusuma Wardana
Anak : Gede Aditya Antares dan Made Arian Nagasia
Pendidikan : SDN 2 Bebandem 1993, SMPN 2 Amlapura 1996,
SMAN 1 Amlapura 2003, IKIP Negeri Singaraja 2003,
dan pascasarjana Undiksha Singaraja 2013
Karier : diangkat jadi guru mata pelajaran Fisika tahun 2003, di
SMAN 2003 Bebandem, guru di SMA PGRI Amlapura 2003-2007,
Wakasek Kurikulum SMAN Bebandem sejak 2013.
Komentar